Flamengo Segel Tiket Semifinal Copa do Brasil 2024 Usai Menang 1-0 atas Bahia
Flamengo menyegel satu tiket ke semifinal Copa do Brasil. Kepastian ini diperoleh setelah mereka menang atas Bahia dengan skor 1-0 pada laga leg kedua perempat final yang berlangsung pada 13 September 2024 pagi ini.
Bertanding di Stadion Maracana, Flamengo tampil dominan sejak awal laga. Tercatat penguasaan bola mencapai lebih dari 80 persen. Namun, strategi parkir bus yang diterapkan Bahia membuat serangan Flamengo berhasil dipatahkan setiap memasuki area pertahanan lawan.
Namun, para pemain Flamengo tak mau menyerah. Mereka terus mencari cara untuk membongkar pertahanan lawan. Berbagai cara mereka lakukan baik tusukan-tusukan dari kedua sisi sayap melalui aksi individu para pemainnya, juga lewat umpan panjang langsung ke depan.
Meski lebih banyak bertahan, Bahia sesekali mencoba memanfaatkan serangan balik untuk mencuri gol. Namun, upaya itu juga gagal membuahkan hasil karena para pemain bertahan Flamengo cukup sigap menghalau setiap serangan balik yang dilakukan para pemain lawan. Hasilnya, hingga babak pertama usai, skor tetap 0-0.
Memasuki babak kedua, Flamengo menambah intensitas serangan.  memanfaatkan kelengahan para pemain Bahia, Flamengo akhirnya berhasil membobol gawang lawan lewat gol yang dicetak Giorgian de Arrasca pada menit ke-54’.
Setelah mencetak gol itu, Flamengo justru meningkatkan gempuran mereka. Bahia pun bertahan total dan dipaksa untuk berjibaku menghalau setiap serangan yang dilancarkan para pemain Flamengo.
Memasuki 10 menit terakhir sebelum bubar, Flamengo menggila. Mereka menyerang total pertahanan lawan. Bahkan dari catatan statistik, persentase penguasaan bola Flamengo mencapai 96 persen. Tapi hingga peluit panjang dibunyikan wasit tanda berakhirnya pertandingan, skor 1-0 untuk Flamengo tidak berubah.
Dengan hasil ini, Flamengo berhasil melaju ke semifinal Copa do Brasil 2024. Mereka akan bertemu pemenang antara Atletico Miniero melawan Sao Paulo.
Advertisement