Fitur Safety Check Langkah Baru Amankan Teman
Facebook kembali memunculkan inovasi baru untuk para penggunanya, kali ini langkah yang di gagas oleh sosial media ini, dengan mempermudah pengguna untuk memastikan temannya dengan selamat dalam media online, yakni saat terjadi bencana.
Dengan Fitur Safety Check tersebut maka akan lebih mempermudah pengguna untuk memberi tahu sahabat, atau pacar bahwa mereka aman saat ada di daerah bahaya.
“Safety Check membantu komunitas kita memberi tahu orang-orang tercinta mereka bahwa mereka aman saat sebuah krisis, menemukan dan memberikan bantuan, serta mempelajari lebih jauh tentang suatu krisis,” kata Facebook dalam rilisnya.
Modifikasi tersebut mulai diluncurkan pada Senin kemarin. Selain itu, Facebook menambahkan fitur Safety Check tiga tahun lalu sebagai cara untuk orang-orang memeriksa keselamatan orang-orang tersayang saat ada bencana alam.
“Sekarang ada satu tempat untuk melihat di mana Safety Check baru diaktifkan, mendapat informasi yang Anda perlukan dan berpotensi bisa membantu area-area terdampak,” sambung rilis Facebook.
Fiturnya meluas ke peristiwa terorisme dan kekerasan besar lainnya setelah serangan mengerikan di Paris pada 2015. (trs)