Fiorentina Lepas Sofyan Amrabat ke Manchester United
Fiorentina dilaporkan telah memberikan lampu hijau kepada pemain Timnas Maroko Sofyan Amrabat untuk melakukan perjalanan ke Inggris untuk menjalani tes medis bersama Manchester United.
Setelah cukup lama kabar ini berseliweran, Man United akhirnya benar-benar melakukan pembicaraan dengan Fiorentina pada hari Rabu, 30 Agustus 2023 waktu setempat. Negosiasi itu pun berujung kesepakatan untuk pemain berusia 27 tahun tersebut.
Setan Merah diyakini pada awalnya mengajukan tawaran pinjaman, yang ditolak mentah-mentah oleh Fiorentina, karena mereka hanya akan mendapat jaminan €1 juta atau sekitar Rp16,5 miliar.
Namun menurut Football Insider, juara Liga Inggris 20 kali itu kini mencapai kesepakatan untuk merekrut pemain Maroko itu secara penuh.
Laporan tersebut mengklaim bahwa Amrabat saat ini telah mengantongi izin melakukan perjalanan ke Manchester untuk pemeriksaan medis. Tim asuhan Erik ten Hag pun tampaknya segera mendapatkan Amrabat jika hasil tes kesehatannya baik.
Kontrak sang gelandang dengan Fiorentina akan berakhir pada musim panas 2024 mendatang, namun pihak Italia memiliki opsi untuk mengaktifkan perpanjangan 12 bulan, yang memungkinkan mereka menjualnya pada akhir musim depan.
Fiorentina sendiri diperkirakan membanderol sang gelandang sekitar 30 juta pound sterling atau sekitar Rp578,4 miliar karena kontraknya masih tersisa satu tahun. Belum lagi sejumlah klub lain telah dikaitkan dengan tanda tangannya selama pasar musim panas, salah satunya Barcelona.
Ketertarikan Barcelona disinyalir bermula setelah pemain Maroko itu berperan penting dalam membawa negaranya mencapai semifinal Piala Dunia 2022 di Qatar.