Finalisasi Pendaftaran SNMPTN Masih Belum 50 Persen
Rektor Univeritas Airlangga (Unair), Prof. Dr. Mohammad Nasih, SE., M.T., Ak., CMA mengimbau, kepada seluruh sekolah yang mengikuti Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN), yang diadakan oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) untuk segera melakukan finalisasi perangkingan.
Sebelumnya, kata Mohammad Nasih, proses SNMPTN sudah melewati proses registrasi pendaftaran dan memasukan data permanen dari sekolah. Selanjutnya ialah proses finalisasi perangkingan yang akan ditutup 8 Februari 2020.
"Saya menghimbau kepada semua sekolah yang sudah terregistrasi untuk segera melalukan proses finalisasi perangkingan, yang bisa dilakukan di Pangkalan Data Siswa dan Sekolah (PDSS)," ungkapnya, Senin 3 Februari 2020.
Menurut data yang terima, ungkap Mohammad Nasih, sampai saat ini belum sampai 50 persen sekolah yang melakukan finalisasi dari tahun sebelumnya.
Mohammad Nasih menduga, hal ini dikarenakan adanya masalah perangkingan di internal sekolah. "Identifikasinya proses perangkingan di sekolah ada yang maju mundur. Jadi prosenya perangkingannya sedikit terhambat," tambahnya.
Untuk itu, ia pun mengimbau agar sekolah segera melakukan finalisasi sebelum 8 Februari mendatang.
Bila proses finalisasi dilakukan mendekati waktu penutupan pendaftaran, Mohammad Nasih mengkhawatirkan, akses akan bermasalah karena semua menumpuk di hari -hari terakhir. Dimana hal tersebut bisa merugikan sekolah.
"Untuk itu kawan-kawan disekolah mumpung masih ada waktu 5 hari segera lakukan finalisasi. Saya rasa kalau dalam 5 hari ini yang mengakses bergantian permasalahan akses pun tidak akan terjadi," tutup Mohammad Nasih.