Film 300 Bioskop Trans TV: Perang Spartan Vs Persia
Film 300: Rise An Of Empire merupakan film perang epik yang diadaptasi dari komik berjudul sama karangan Frank Miller dan Lynn Varley. Film ini akan tayang di Bioskop Trans TV, Sabtu 17 Juni 2023 pukul 21.30 WIB.
Kisah film ini berbasis pada kisah nyata Perang Thermopylae dalam Peperangan Greco-Persia. Namun, film ini membubuhkan bumbu fiksi melalui arahan sutradara Zack Snyder yang menulis naskah bersama Miller.
Aktor asal Skotlandia, Gerard Butler didapuk sebagai pemeran utama. Film ini juga diperkuat oleh David Wenham, Lena Headey, Dominic West dan Michael Fassbender.
Film 300: Rise An Of Empire menampilkan aksi yang menegangkan, pertempuran epik, dan visual yang menakjubkan. Sinematografinya yang mencolok menggambarkan estetika unik dengan warna-warna yang kuat dan kontras yang tinggi. Film ini juga menyoroti semangat patriotik dan pengorbanan yang menginspirasi, serta kehormatan dan keberanian prajurit Spartan dalam menghadapi kekuatan tak terbendung.
Box Office
Film 300: Rise An Of Empire tayang perdana di Austin Butt-Numb-A-Thon, pada 9 Desember 2006. Lalu dirilis di Festival Film Internasional Berlin, Valentine, 14 Februari 2007, sebelum dirilis dalam format konvensional dan IMAX 8 di Amerika Serikat pada 9 Maret 2007. Selanjutnya dirilis DVD, Blu-ray Disc, dan HD DVD pada 31 Juli 2007.
Film berdurasi 1 jam 57 menit ini mendapat tinjauan yang beragam, dengan kritikus memuji visual dan gayanya tetapi mengkritik penggambarannya tentang Persia, yang oleh beberapa orang dicirikan fanatik.
Mendapat keuntungan lebih dari 456 juta dolar AS, pembukaan film tersebut adalah yang terbesar ke-24 dalam sejarah box office pada saat itu. Keuntungan tersebut membuat Warner Bros dan Legendary Pictures menggarap sekuel berjudul Rise of an Empire. Film ini berdasarkan prekuel novel grafis Miller yang sebelumnya tidak diterbitkan Xerxes, dirilis 7 Maret 2014.
Sinopsis Film 300: Rise An Of Empire
Kisah pada film ini berpusat pada raja Sparta bernama Leonidas I (Gerard Butler) yang berkuasa pada era 480 SM. Suatu hari, seorang utusan dari Persia tiba di gerbang Sparta dan menuntut penduduk Sparta untuk tunduk patuh kepada Raja Persia, Xerxes (Rodrigo Santoro). Namun, Leonidas menolak keras tuntutan tersebut.
Leonidas kemudian mengunjungi dewan Ephor untuk meminta saran dan strategi atas pasukan Persia yang diprediksi akan tiba dalam jumlah besar. Sang raja juga menyusun rencana memanfaatkan Gerbang Panas di bibir pantai Sparta. Ia memerintahkan pasukannya untuk membangun benteng dan tembok di antara karang dan laut. Sehingga, memaksa pasukan Persia terpaksa harus melewati medan yang berat sebelum mencapai Sparta.
Leonidas paham bahwa medan itu akan menggugurkan banyak pasukan Persia yang amat besar. Namun, para Ephor menyatakan Sparta tidak boleh berperang selama menjalani kegiatan festival Carneia. Ia tidak mengindahkan saran tersebut dan meninggalkan para Ephor dengan bersungut.
Meski ditolak oleh dewan, Leonidas tetap berhasil mengumpulkan 300 prajurit terbaik yang dibantu oleh ribuan orang Arcadia, aliansi Sparta. Sementara itu, Leonidas bertemu dengan Ephialtes (Andrew Tiernan) seorang warga Sparta yang cacat fisik.
Ephialtes ingin bergabung dengan pasukan Leonidas demi menebus nama ayahnya. Ia juga menawarkan informasi jalan rahasia yang digunakan oleh pasukan Persia mengepung Sparta. Meskipun bersimpati, Leonidas menolak permintaan Ephialtes karena khawatir kecacatannya dapat mengganggu strategi perangnya.
Pada akhirnya strategi Leonidas berhasil. Para prajurit Sparta berhasil menghalau para pasukan Persia gelombang pertama lewat benteng di Gerbang Panas. Usai perang, Xerxes mengundang Leonidas untuk bertemu dengannya. Ia menawarkan kekayaan dan kekuasaan sebagai imbalan untuk penyerahan Sparta.
Namun, Leonidas menolak dan mencemooh kualitas rendah tentara fanatik Xerxes. Tak terima dengan penolakan Leonidas, Xerxes membuat strategi baru demi menggulingkan dan mengalahkan Leonidas dan kerajaannya. Namun, Leonidas menggunakan segala kekuatannya agar pasukan Sparta tetap bertahan meski hanya tersisa ratusan orang.
*Disclaimer: jadwal acara TV ini bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan pihak stasiun televisi.