Filipina Kurang Siap, Ketua Kontingen Minta Indonesia Tak Protes
Ketua kontingen Indonesia untuk SEA Games 2019 Filipina, Harry Warganegara, meminta kontingen Indonesia tak melancarkan protes terkait kekurangan Filipina dalam mempersiapkan even SEA Games 2019.
Pembukaan pesta olahraga se-Asia Tenggara ini tinggal sepekan lagi. Bahkan ketika kick-off cabor sepak bola sudah dimulai hari ini. Namun beberapa hal untuk SEA Games memang tampak belum siap.
Seperti yang dikeluhkan sejumlah kontingen saat tiba di Filipina, dimana mereka mengeluhkan ketersediaan transportasi, akreditasi yang belum tersedia, hingga venue yang belum dirapikan. Salah satu contohnya adalah ruang konferensi pers dan ruang ganti venue sepak bola di Stadion Rizal Memorial, yang belum siap pakai.
Harry menilai itu masih dalam batas kewajaran. Sebab, SEA Games belum dibuka secara resmi, beda perkara jika situasi serupa muncul setelah opening ceremony pada 30 November 2019.
"Kendala di awal itu biasa. Kita juga tahu rasanya (karena pernah menjadi tuan rumah Asian Games 2018) makanya kami punya tim advance untuk kebutuhan kita di sana," kata Harry kepada pewarta, Senin 25 November 2019 seperti dikutip dari Detiksport.
Harry menyebut tim tersebut menyiapkan segala bidang di Filipina. Mulai dari medis, tim pemulihan, konsumsi, dan media. Harry mengimbau agar tim Indonesia tak melulu protes, namun menyodorkan saran kepada tuan rumah.
"Tim Indonesia harus menjadi bagian dari solusi, Tidak hanya protes, tapi kami siap menyesuaikan (diri)," Harry menegaskan.
Kekurangan Filipina dalam mempersiapkan sejumlah hal itu seharusnya bisa diatasi dengan persiapan mandiri sembari menunggu upacara pembukaan ajang multieven SEA Games 2019.
Advertisement