Festival jazz di Tengah Laut, Pasti Seru. Kosongkan Jadwal ya...
Sajian penuh warna akan dihembuskan 3rd Maratua Jazz and Dive Fiesta (MJDF). Program ini menawarkan gelaran unik dan satu-satunya di dunia. Yaitu suguhan festival jazz di tengah laut. Nuansa eksotisme musik jazz akan bersanding manis dengan surga bahari Maratua.
Silakan langkahkan kaki ke Greenana Resort, Desa Payung-Payung, Pulau Maratua, Kepulauan Derawan, Berau Kalimantan Timur. Silakan kosongkan jadwal pada 27-29 Juli 2018.
Festival akan makin memanas dengan hadirnya sejumlah musisi papan. Seperti Trie Utami, pemain Sape dari Kalimantan Uyau Moris, dan Rio Moreno Latin Combo.
Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran I Kemenpar I Gde Pitana, mengatakan, 3rd MJDF merupakan upaya untuk mempromosikan destinasi wisata Kabupaten Berau. Khususnya Pulau Maratua.
Even ini juga bertujuan untuk menggabungkan dua komunitas. Yaitu komunitas diving dan penikmat jazz dalam satu acara.
Selain itu program pengembangan pariwisata berkelanjutan juga menjadi salah satu fokus event ini. Event ini juga mendorong pengurangan penggunaan plastik. Caranya dengan slogan #StopTrashingtheOcean.
Menteri Pariwisata Arief Yahya mengatakan 3rd MJDF merupakan sebuah suguhan memikat yang wajib disambangi.
“Event ini sangat luar biasa. Kolaborasi apik surga bahari dengan musik yang menawan. Efeknya tentu fantastis. Yang jelas, event ini jangan sampai dilewatkan,” kata Menpar Arief Yahya. (*)
Advertisement