Fenoma Alam di Aceh Timur, Muncul Gelembung-gelembung Gas di Genangan Air
Warga Desa Blang Seunong di Kabupaten Aceh Timur, Aceh, heboh. Ada fenomena alam yang tidak mereka pahami. Sejak kemarin di areal pertanian muncul gelembung-gelembung air menyerupai semburan gas. Lokasi munculnya gelembung-gelembung itu tepatnya di Dusun Parek, Kecamatan Pante Bidari.
Awalnya, Ahmad Yasin Bin Thaib selaku Kepala Dusun Parek melaporkan ke pihak keamanan bahwa di wilayah kerjanya ditemukan semburan sejenis gas. Ketika warga mencoba membakarnya, dan muncul api.
Warga setempat berbondong-bondong melihat dan menyaksikan gelembung tersebut, karena warga meyakini gelembung di genangan air itu benar semburan gas, apalagi dikuatkan dengan gemuruh yang muncul dari salah satu lubang.
“Ada lima lubang menurut laporan yang kita terima mengeluarkan gelembung air yang menyerupai gas,” kata Camat Pante Bidari Muhammad Nasir. Setelah diperiksa, ternyata warga telah memasang bambu sebagai pipa pembuangan untuk melihat kadar kandungan gaa secara tradisional. “Ketika dibakar diujung bambu itu muncul api, sehingga kesimpulan warga saat itu gelembung tersebut benar-benar semburan gas,” ujar M Nasir.
Di titik lain juga mengeluarkan semburan yang sama, bahkan berbentuk gelembung-gelembung seperti mengeluarkan hawa gas. “Tapi semburan gas ini tidak berwarna dan juga tidak berbau seperti aroma gas biasanya,” tambah Nasir.
Kapolres Aceh Timur AKBP Rudi Purwiyanto melalui Kapolsek Pante Bidari Ipda Arianto membenarkan adanya temuan semburan diduga gas, tapi pihaknya belum dapat memastikan sebelum adanya kesimpulan dari instansi terkait.
“Tapi demi menjaga keamanan kita telah memasang garis polisi. Begitu juga agar tidak terganggu kesehatan masyarakat tidak perlu mendekat ke lokasi, lebih-lebih melakukan tindakan yang dapat membahayakan seperti menyuling secara tradisional,” kata Arianto.(ant)