Faris Aditama Ajak Rekannya Lupakan Kekalahan Lawan Persija
Pemain senior Persik Kediri, Faris Aditama, mengajak para rekanya untuk melupakan kekalahan saat melawan Persija Jakarta pada pekan ke-26 lalu. Saat itu, Persik Kediri tercatat 6 kali menang pertandingan. Tetapi, mereka harus mengakui keunggulan tim Macan Kemayoran dengan skor 2-1.
Kekalahan itu cukup menyakitkan, gol kemenangan Persija dicetak menjelang bubaran babak kedua. "Yang pasti kita sudah melupakan kekalahan kemarin. Kita sudah melakukan persiapan, Kita sudah dilatih taktik dan strategi oleh coach," ungkap pemain yang ikut mengantarkan Persik Kediri juara Liga 3 dan Liga 2, dalam sesi Pree Match Press Conference, Selasa 22 Februari 2022.
Menurut pemain yang menempati posisi gelandang ini, kondisi tim Persik Kediri sudah cukup bagus dan siap untuk memenangkan pertandingan baru. Lebih lanjut, Faris Aditama merasa senang karena dirinya selalu mendapat kesempatan untuk bermain sebagai starter, pada putaran ke-2 ini.
Tentunya, ia akan menjawab kepercayaan yang sudah diberikan oleh pelatih untuk bermain secara maksimal di setiap pertandingan.
"Yang pasti saya akan bermain semaksimal mungkin, agar bisa membantu tim Persik Kediri meraih kemenangan. Dan yang bisa lebih baik lagi lah," tandas mantan kapten tim Persik di Liga 2 tersebut.
Dalam laga pekan ke-27, Persik Kediri akan menghadapi Persiraja Banda Aceh pada Rabu 23 Februari 2022 besok. Laga digelar di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali pukul 18.15 WIB. Persik kemungkinan bermain nyaris full tim.
Pemain belakang Artur Irawan tidak bisa main karena mendapatkan akumulasi kartu kuning. Sedangkan Adi Eko mengalami cedera. Sementara itu, Yusuf Meilana dan M Sabillah masih menunggu hasil test PCR kedua.
Advertisement