Fakta Komedian LGBT Ellen DeGeneres Pensiun dan Jennifer Aniston
Komedian dan pembawa acara dalam talkshow The Ellen DeGeneres Show, Ellen DeGeneres menyatakan akan mengakhiri talkshownya, di tahun 2022. Debut di tahun 2003, talk show The Ellen DeGeneres mengudara selama 18 tahun hingga saat ini. Nama Jennifer Aniston ramai disebut akan menggantikan posisi Ellen di acara ini.
Ellen Hengkang dari The Ellen DeGeneres 2022
Kabar tentang berakhirnya Ellen di acara ini bukan hal yang baru. Pembawa acara yang juga dikenal dalam komunitas LGBT itu sempat mengutarakan keinginannya untuk berhenti di tahun 2019. Saat itu, istrinya Portia De Rosi menyarankan agar Ellen DeGeneres berhenti, sementara kakaknya memintanya untuk tetap bertahan.
Akhirnya komedian dan pembawa acara Ellen DeGeneres yang kini berusia 61 tahun itu melanjutkan acaranya hingga tiga tahun kontrak yang berakhir 2022 nanti. "Sebenarnya saya akan berhenti setelah musim 16. Dan mereka ingin saya kontrak untuk empat tahun lagi," kata Ellen DeGeneres dikutip dari Variety, Kamis 13 Mei 2021.
Jennifer Aniston Disebut Sebagai Penggantinya
Lantas siapa pengganti Ellen DeGeneres jika ia benar berhenti dari talkshow The Ellen DeGeneres yang ia bawakan selama 18 tahun terakhir.
Warner Bros, pemilik rumah produksi Telepicture Production yang secara rutin membuat serial tersebut, telah menyiapkan sistem jika Ellen DeGeneres benar-benar hengkang.
Nama Jennifer Aniston kencang muncul untuk menggantikan posisi Ellen DeGeneres dalam talkshow tersebut.
Artis yang populer lewat serial komedi Friends itu dianggap sukses meninggalkan kesan impresif di sejumlah pemampilannya dalam talkhsow Ellen.
Ellen DeGeneres Populer di Kalangan LGBT
Suksesnya Ellen DeGeneres dalam talkshow tersebut banyak berdampak positif dalam perubahan perilaku warga Amerika Serikat terhadap kelompok LGBT.
Talkshownya dimulai lima tahun setelah ia muncul dalam sampul majalah Time dengan headline berjudul "Ya, Saya Gay", dan megisahkan tentang come out nya sebagai lesbian.
Acaranya pun berada di puncak tangga talkshow terpopuler, setelah Oprah Winfrey mengakhiri talkshownya setelah 25 tahun mengudara, di tahun 2011 lalu. (Var)