Fajar Sadboy Hafiz Quran, Ngaji di Podcast Denny Cagur TV
Nama Fajar Sadboy viral di media sosial, khususnya TikTok. Ia menjadi perbincangan banyak orang lantaran kisah asmara yang membuatnya menguras air mata karena ditinggal sang kekasih.
Fajar Sadboy dinilai memiliki ekspresi wajah yang selalu sedih dan menangis saat menceritakan kisah cintanya kepada publik. Hal itulah yang menarik perhatian publik hingga dirinya disebut sebagai seorang ‘sadboy’. Namun, siapa sangka jika ternyata dirinya merupakan seorang hafidz Quran.
Fakta ini bisa dilihat di bagian akhir obrolan komedian Denny Cagur dengan Fajar Sadboy di kanal Denny Cagur TV. Informasi tersebut dibagikan sendiri oleh kakaknya yang biasa disapa Bang Amed.
"sebelum pulang,, bang amed kaka nya fajar bercerita kalau fajar adalah seorang hafiz al-qur'an,, lalu fajar meminta izin ke bang denny untuk melantunkan ayat surat ar-rahman," tulis keterangan di Denny Cagur TV.
Video Fajar Sadboy yang sedang melantunkan surat Ar-Rahman di depan Denny Cagur. Sontak, remaja yang diketahui masih berusia 15 tahun itu mendapatkan pujian dari warganet yang menontonnya di YouTube. Di balik wajahnya yang dikenal selalu sedih dan suram karena ditinggal sang kekasih, rupanya ia memiliki kelebihan lain dengan hafal melantunkan ayat Alquran.
Denny Cagur dan Fajar Sadboy Trending karena Silsilah Keluarga
Sebelumnya, Fajar Sadboy membuat namanya dan Denny Cagur jadi trending di Twitter Indonesia. Denny Cagur dipuji karena sabar menghadapi Fajar Sadboy saat ditanya soal siapa yang paling tua di antara saudara-saudaranya.
"Fajar anak ke berapa?" tanya Denny Cagur.
"Ketiga," jawabnya.
"Dari berapa bersaudara?" lanjut Denny Cagur.
"Empat," sahut Fajar Sadboy.
"Yang paling tua siapa?" tanya Denny Cagur lagi.
"Bapak saya yang paling tua," jawab dia.
"Bapak? Nggak, Fajar kan anak ketiga dari empat bersaudara. Yang paling tua?" tanya Denny Cagur dengan sabar.
"Dari empat bersaudara, bapak yang paling tua," seru Fajar.
"Nih, saya kan anak kedua dari lima bersaudara. Siapa yang paling tua? Kakak saya. Nah Fajar anak ketiga dari empat bersaudara, nah yang paling tua?" tanya Denny Cagur.
"Bapak yang pertama dulu, kan bapak yang paling tua di rumah tangga," kata Fajar Sadboy.
"Bapak kan gak dihitung, kan yang dihitung anak-anak aja. Kalau di situ ada kakek, yang paling tua ya kakek," kata Denny Cagur.
"Oh iya kakek," ucap Fajar yang masih kebingungan menanggapi lawan bicaranya.
Menteri BUMN hingga Politikus Ikut Tergelitik
Cuplikan perdebatan siapa yang tertua dari empat bersaudara ini membuat Menteri BUMN Erick Thohir tergelitik. Ia menduga, Fajar Sadboy kebanyakan galau dalam percintaan hingga tak bisa berpikir jernih.
“Pelajaran bagi anak muda: ini akibatnya kalau keseringan galauin percintaan,” demikian Erick Thohir mengomentari miskomunikasi antara Denny Cagur dan Fajar Sadboy.
Tak hanya sang menteri, akun Twitter terverifikasi Partai Gerindra pun mengulas alasan kisah cinta Fajar Sadboy dengan cewek yang dikenal dari Facebook berakhir tragis.
“Mungkin ini salah satu alasan perjuangan chat-nya Fajar cuma di-read aja,” demikian cuitnya.
Advertisement