Fadli Zon Sindir Jokowi Pakai Lagu Potong Bebek Angsa
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon bernyanyi lagu Potong Bebek Angsa di Twitter, @fadlizon.
Dia sengaja menggubah lirik lagu anak-anak tersebut menjadi bernama Pilpres 2019. Lirik lagu tersebut ditulis Fadli dengan huruf kapital.
Dalam liriknya, Fadli menyindir orang yang disebutnya gagal mengurus bangsa. Lebih jauh, Fadli bahkan menyebut orang gagal itu memaksa ingin jadi pemimpin dua periode.
Pemimpin itu disebut Fadli takut digantikan Pasangan Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno.
Dalam Pilpres 2019 hanya ada dua bakal calon capres-cawapres yang akan bertarung.
Sehingga kuat dugaan, lagu Potong Bebek Angsa itu dinyanyikan Fadli untuk Jokowi. "Gagal urus bangsa, maksa dua kali," kata Fadli, Rabu 19 September 2018.
Berikut ini lirik lagu Potong Bebek Angsa yang diubah Fadli:
Potong bebek angsa
Masak di kuali
Gagal urus bangsa
Maksa dua kali
Takut diganti
Prabowo-Sandi
Lalalalaaa lalalaaai
(yas)
POTONG BEBEK ANGSA
— FADLI ZON (Youtube: Fadli Zon Official) (@fadlizon) September 19, 2018
MASAK DIKUALI
GAGAL URUS BANGSA
MAKSA DUA KALI
TAKUT DIGANTI
PRABOWO-SANDI
LALALALALALALA LALALALAl 😀💪
Advertisement