Euforia Warga Surabaya Nobar, Kakak Optimis Marcelino Cetak Gol
Ribuan masyarakat antusias mengikuti nonton bareng (nobar) Timnas Indonesia melawan Uzbekistan yang digelar Pemkot Surabaya di Balai Kota, Senin, 29 April 2024 malam.
Dari pantauan Ngopibareng.id, ribuan masyarakat yang hadir menyanyikan yel-yel untuk menyemangati Timnas Indonesia.
Dari ribuan masyarakat yang datang di Balai Kota, hadir pula kakak kandung Marselino Ferdinan, Okta Fianus Fernando yang ikut mendukung adiknya bersama ribuan warga Surabaya.
Kepada awak media yang hadir, Okta yakin skuad Garuda Muda termasuk adiknya akan bermain sangat prima.
"Saya melihatnya tim sudah solid. Terlebih sudah mengalahkan Korea Selatan jadi pasti kepercayaan dirinya meningkat," ujarnya kakak nomor dua Marselino itu.
Okta juga berharap sang adik tampil maksimal dengan menunjukan keunggulannya yakni tendangan jarak jauh.
"Pastinya prediksi cetak gol. Di grup keluarga chat dari kakak-kakaknya, pokoknya harus menunjukkan kelebihannya. Kelebihan syuting keluar dari kotak pinalti, harus percaya diri dengan itu, percaya diri dengan syuting jarak jauh yang dia punya, kelebihannya seperti itu, ya harus ditingkatkan," harapnya.
Okta pun berharap Timnas Indonesia bisa meraih kemenangan 2-1 atas Uzbekistan. "Atau seri, mungkin adu pinalti dengan extra time. Biar seru dan panjang permainannya," tandasnya.
Advertisement