Es Tape Ketan Hitam Campur Lupis Paling Enak, Ada di Mojokerto
Kuliner di Bumi Majapahit memang dijamin tidak ada habisnya. Beragam makanan dan minuman menggoyang lidah siap memanjakan anda pecinta kuliner.
Kali ini ngopibareng.id bakal merekomendasikan salah satu kuliner minuman yang segar tapi menghangatkan. Lokasinya di depan Kolam Segaran, yakni di jalur menuju ke Museum Trowulan dan Makam Troloyo.
Adalah es tape ketan hitam milik Raminah 58 tahun. Kuliner sederhana ini memiliki cita rasa yang pulen, gurih, manis dan sedikit rasa asam.
Hanya dengan Rp 5 ribu saja sudah dapat menikmati semangkuk es tape ketan hitam yang menyegarkan. Komposisinya sederhana, hanya terdiri dari tape ketan hitam, potongan lupis yang terbuat dari ketan putih dan badek atau air dari tape ketan hitam.
"Supaya pulen dan tidak basi, lupis saya rebus mulai jam 9 pagi sampai jam 9 malam," kata Raminah kepada wartawan di warungnya, yang ada di area Kolam Segaran, Desa/Kecamatan Trowulan, Sabtu 18 Februari 2023.
Tak hanya menjual es tape ketan hitam saja. Warga Dusun Kleco Desa Centong, Kecamatan Gondang, Kabupaten Mojokerto itu juga menjual badek seharga Rp 50 ribu per 1,5 liter.
"Khasiatnya (badek) diminum 3 sendok makan sudah terasa hangat di badan. Apalagi setengah gelas kecil," ujarnya.
Warung es tape ketan hitam Raminah buka setiap hari mulai pukul 09.00 WIB. Warung sederhana yang ada di pinggir jalan depan Kolam Segaran ini baru ditutup setelah dagangannya benar-benar habis.
Advertisement