Eri dan Persebaya Bahas Kompetisi Bola di Hari Jadi Kota Surabaya
Persebaya Surabaya bakal mencoba skuadnya yang ada saat ini melalui ajang kompetisi yang digagas untuk menyambut peringatan Hari Jadi Kota Surabaya yang ke-729 tahun. Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengatakan, kompetisi tersebut untuk sekarang masih dalam tahap pembahasan. Hal itu juga untuk menentukan lawan yang bakal dihadapi Persebaya.
"Timnya siapa saja yang akan ikut masih kami bahas lebih lanjut teknisnya dengan tim Mas Azrul (Presiden Persebaya) dan Pemkot," kata Eri, saat berada di Balai Kota Surabaya, Senin, 18 April 2022.
Eri berharap, kompetisi sepak bola tersebut nantinya semakin meningkatkan animo masyarakat untuk melakukan olahraga. Sebab, banyak dampak baik yang ditimbulkan dari kegiatan positif itu. “Semoga ini bisa menggairahkan olahraga Surabaya. Saya menggerakkan olahraga agar pikiran kita menjadi sehat, menjadi positif,” jelasnya.
Sementara itu, Presiden Persebaya Azrul Ananda mengatakan, kedatangannya ke Balai Kota tersebut sengaja untuk menyampaikan terkait rencana digelarnya kompetisi sepak bola itu. "Tadi menyampaikan usulan mengadakan pertandingan dalam untuk ulang tahun Surabaya. Alhamdullilah sama-sama semangat menyelenggarakan," kata Azrul.
Sama seperti Eri, Azrul belum bisa mengungkapkan bagaimana kompetisi itu akan berjalan nantinya. Sebab, hal tersebut diperlukan pembahasan lebih lanjut dengan berbagai pihak. “Seperti apa belum bisa mengerti. Nanti kami akan bicara lagi soal teknisnya. Ini kan pandemi segera berakhir, (kompetisi) ini upaya untuk bersama bangkit untuk Surabaya,” tutupnya.