Enam Negara Ramaikan Kejuaraan Tenis Meja Piala Kapolda Jatim
Surabaya: Dahaga panjang akan even tenis meja level internasional di Jawa Timur terobati. Sebanyak 320 atlet dari enam negara akan tampil dalam ajang Kejuaraan Internasional Tenis Meja Piala Kapolda Jatim di Arena DBL Surabaya, 13-17 Oktober 2017.
Enam negara itu adalah Cina, Thailand, Malaysia, Singapura , Vietnam dan tuan rumah Indonesia, "Dari ajang kita harapkan bisa ikut melahirkan atlet Indonesia yang handal dan bisa berprestasi di kancah internasional, " ucap Kapolda Jatim Irjen Pol Drs. Machfud Arifin SH. saat meninjau persiapan arena di DBL, Kamis 12 Oktober 2017, petang tadi. Selain ajang pembinaan, lanjut Kapolda, kejuaraan ini juga dalam rangka ikut memeriahkan even Internasional Asian Games 2018 yang akan digelar di Jakarta dan Palembang, "Atlet yang tampil ada juara Sea Games, ada juga peringkat 50 terbaik dunia dari Cina. Mereka akan mengasah kemampuan sebelum tampil di Asian Games tahun depan, " ujarnya. Dalam ajang ini akan di lombakan lima nomor pertandingan dengan hadiah total sebesar Rp 213 juta. Yaitu nomor tunggal putra, tunggal putri, ganda putra, ganda putri dan ganda campuran. Yang menarik, meski berkelas internasional penonton tidak dipungut biaya tiket alias gratis, "Kami gratiskan, bahkan ada doorprize buat penonton. Jadi silahkan ramai-ramai datang, " ujar Kapolda yang mengaku hobi bermain tenis meja sejak remaja ini. Tom
Iklan