Empat Orang Tewas, Kecelakaan Pesawat di Pegunungan Alpen Swiss
Empat orang tewas dalam kecelakaan pesawat di Pegunungan Alpen, di ketinggian 3.000 (10 ribu kaki) di atas permukaan laut di wilayah selatan Wallis, Swiss.
Demikian keterangan Polisi Wallis, seperti dilansir AFP, Minggu 26 Juli 2020.
Polisi Wallis mengatakan, laporan kejadian itu masuk dari saksi yang melihat pesawat jatuh pada pukul 12.25 malam, Sabtu 25 Juli 2020 waktu setempat.
Petugas pemadam kebakaran dan petugas penyelamat menemukan ada 4 orang di dalam pesawat nahas tersebut.
Dua orang merupakan warga Swiss yang berusia 50 tahun dan 66 tahun. Dua lainnya adalah warga Austria berusia 46 dan 50 tahun.
Saat ini Polisi bersama Badan Investigasi Keselamatan Transportasi Swiss tengah menyelidiki penyebab kecelakaan itu.
Iklan