Egy Maulana Vikri Dikontrak Lechia Gdansk Usia 18 Tahun
Egy Maulana Vikri akhirnya resmi direkrut klub Polandia Lechia Gdansk. Dia meneken kontrak berdurasi hingga 30 Juni 2021 dengan opsi perpanjangan kontrak selama dua tahun.
Sebelumnya, Egy sudah diperkenalkan oleh Gdansk pada 11 Maret lalu. Akan tetapi sesuai dengan kebijakan aturan Uni Eropa soal pekerja profesional, maka kontrak Egy baru diteken pada 9 Juli waktu setempat, atau dua hari setelah Egy berusia 18 tahun.
Lechia memperkenalkan Egy melalui situs resmi mereka. Di situ tertulis perjalanan Egy mulai mengikuti akademi sepak bola AS-IOP Apacinti hingga memperkuat timnas senior saat melawan Brunei Darussalam.
Klub berjuluk Bialo-Zieloni ini juga menyoroti penampilan memukau Egy saat memperkuat Timnas U-19 di turnamen Toulon Cup. Di turnamen itu Egy juga mendapatkan penghargaan Jouer Revelation Trophee, yang pernah didapatkan oleh Cristiano Ronaldo dan Zinedine Zidane.
Penghargaan sebagai pemain muda yang dilansir koran Inggris, The Guardian juga dibeberkan di situs resmi Lechia. Di mana Egy disejajarkan dengan 60 pemain muda paling berbakat dan menjanjikan di dunia.
Meski baru dinyatakan resmi sebagai pemain anyar Lechia, Egy telah mengambil bagian bersama klub bermarkas di Stadion Energa Gdansk pada sesi pramusim di Cetniewo dan Opalenica.
Dalam pramusim tersebut Egy telah bermain empat kali, namun semua laga tersebut ia mulai dari bangku cadangan.
Advertisement