Eeng Saptahadi Wafat, Sinetron Takdir Cinta yang Kupilih Berduka
Aktor senior Eeng Saptahadi diketahui merebut hati pemirsa televisi dengan karakternya sebagai Pak Asraf di sinetron Takdir Cinta yang Kupilih. Kini, karakter tersebut tinggal kenangan.
Eeng Saptahadi meninggal dunia di Rumah Sakit Primaya Bekasi, Jawa Barat, Minggu, 21 Mei 2023. Informasi Eeng Saptahadi meninggal dunia disampaikan pengamat film Yan Widjaya.
"RIP Eeng Saptahadi (Indramayu 15/2/1958 - Bekasi 21/5/2023) aktor watak dari IKJ," tulis Yan Widjaya melalui akun Twitter, Senin, 22 Mei 2023.
Duka juga disampaikan artis Cut Keke lewat unggahan Instagram pribadinya. Ia tak menduga jika adegan syuting pernikahan Jefry dan Novia di sinetron Takdir Cinta yang Kupilih.
16 Film dan 54 Sinetron
Semasa hidup, berdasarkan catatan Yan Widjaya, Eeng Saptahadi telah membintangi belasan film dan puluhan sinetron.
"Debut akting sbg Mas Djarot, suami Mbak Sri (Dewi Yull), dlm sinetron #Losmen (1986 - 1989). Total main 16 film, 54 sinetron n FTV," Yan Widjaya mengulas.
Eeng Saptahadi mempunyai nama lengkap Muhammad Jueri Saptahadi yang lahir pada 15 Februari 1958 di Indramayu, Jawa Barat. Ia adalah seorang aktor senior Indonesia yang aktif berkarier sejak tahun 80-an.
Eeng Saptahadi juga pertama kali meniti kariernya dalam akting ketika berperan dalam film Senjata Rahasia Nona pada 1983. Melalui debut film tersebut Eeng Saptahadi mulai banyak berperan dalam film-film lainnya.
Salah satu peran yang membuat namanya dikenal adalah pada film Joshua Oh Joshua. Ia berperan menjadi ayah Jojo (Joshua Suherman). Dalam film tersebut namanya sangat dikenal oleh banyak orang.
Meskipun sudah menjadi aktor senior, Eeng Saptahadi masih aktif melakukan syuting di sinetron-sinetron Indonesia.
Netizen Berduka
Netizen yang mengetahui Eeng Saptahadi meninggal dunia langsung membanjiri lini masa.
"Innalillahi wa inna ilaihi roji'un... Pas Lg akad Novia kemarin saya mbatin " Sdh sesepuh itu, gmn kalo pak Asraf meninggal" eeh, skrng dpt kabar kalo meninggal beneran. Ya rabb... Smg Husnul khotimah, Lapangkan dan terangkan kuburnya yaa Rabb...," tulis akun @bunda_yastha.
"Innalillahi Wa inna ilaihi rojiun, kaget banget dengernya... Semoga Amal ibadah beliau di terima disisinya... Dan Keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan... Kita semua akan mengenang karya Dan acting beliau di TCYK ataupun sinetronnya yang lain...," sambung akun @tvprogram.id.
“Kami segenap keluarga SCTV turut berduka atas kepergian Eeng Saptahadi. Semoga almarhum beristirahat dengan tenang dan keluarga yang ditinggalkan mendapatkan ketabahan,” tulis @sctv.