Dutra Akui Senang Bisa Bereuni dengan Alfredo di Persebaya
Bergabungnya Otavio Dutra bersama Persebaya Surabaya akan menjadi semangat baru bagi skuad Bajol Ijo di Liga I musim 2018. Pengalaman bermain pemain asal Brazil itu tak diragukan di usianya yang memasuki 35 tahun.
Kembalinya Dutra ke Persebaya karena dibawa oleh pelatih utama Persebaya, Angel Alfredo Vera. Maklum, Dutra pernah bermain di Persipura saat saat Alfredo menjadi pelatihnya.
"Saya senang bisa kembali ke Persebaya, juga kembali bersama Alfredo. Dia mengajak saya gabung lagi di Persebaya dan masih percaya kepada saya," ujar Dutra usai latihan perdana, Sabtu 6 Januari 2018.
Mantan pemain Bhayangkara FC ini menegaskan, tujuan didatangkannya ke Persebaya untuk mengimbangi pemain usia muda. Serta berbagi pengalaman bermain di Liga I.
"Selain ajakan Alfredo, saya datang ke Persebaya untuk kasih pengalaman dan kekuatan baru di tim ini. Serta mengimbangi pemain usia muda untuk bekerja lebih keras lagi di Liga 1," katanya.
Gabungnya Dutra bersama empat pemain Papua, Osvaldo Haay, Nelsen Alom, Ferinando Pahabol, Ruben Sanadi, tentu semakin memperkuat kekuatan Peraebaya untuk mengarungi kompetisi Liga I.
"Pasti tujuan saya di tim ini yakni membawa Persebaya kembali juara di Liga 1. Karena saya lihat kerja keras tim ini sangat bagus," ucapnya. (hrs)
Advertisement