Dukung Program Makan Bergizi Gratis, Pemprov Jatim Siapkan Dana Cadangan Rp400 M
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur mendukung penuh program Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, terkait dengan pemberian makan bergizi gratis bagi anak sekolah SD dan SMP.
Penjabat (Pj) Gubernur Jatim, Adhy Karyono mengatakan, saat ini pihaknya telah merencanakan cadangan anggaran untuk makan bergizi gratis dalam pembahasan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Jatim 2024.
Meski merupakan program pusat, Adhy mengatakan, pemprov berupaya melakukan antisipasi untuk meng-cover apabila ada siswa yang tidak mendapat.
“Antisipasi bilamana anggaran untuk program makan bergizi untuk anak sekolah, karena di Jatim sekolah dan muridnya banyak, pasti akan kurang,” kata mantan pejabat Kemensos RI itu.
Dari informasi yang ia terima, bahwa pemerintah pusat menganggarkan Rp71 triliun untuk merealisasi program ini bagi seluruh siswa di Indonesia.
“Itu kan sebetulnya dihitung dari pusat Rp70 triliun untuk seluruhnya. Tentu kami di sini karena jumlahnya banyak apalagi nanti yang formal di pesantren masuk, itu antisipasi. Maka kekurangannya berapa menjadi tanggung jawab sharing dari pemerintah. Kami sih mengalokasikan sekitar Rp400 miliar,” ujarnya.
Karena itu, ia menegaskan pemprov sangat mendukung penuh program Kabinet Merah Putih dalam rangka meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) melalui pemberian makan bergizi gratis.
Namun demikian, Adhy berharap, rencana tersebut sudah digedok oleh pusat, sehingga pemprov bisa menyesuaikan dengan anggaran yang ada. “Jangan sampai ketika sudah diketok palu ada kebutuhan itu. Kami harap ada kepastian,” pungkasnya.
Advertisement