Dukung Bung Karno Run di Blitar, PT KAI Promo Diskon 20%
PT Kereta Api Indonesia (KAI) memberikan potongan harga 20 persen kepada para pelanggan kereta Api. Ini merupakan dukungan PT KAI dalam event Bung Karno Run di Blitar. Selain itu, memfasilitasi masyarakat yang hendak menikmati libur panjang akhir pekan empat hari, 1-4 Juni 2023.
Supriyanto, Manager Humas Doap 7 Madiun melalui pesan tertulis WhatsApp menyampaikan, potongan tarif tiket kereta api 20 persen diberikan pada event Bung Karno Run Blitar, 3-4 Juni 2023. Seperti diketahui, Juni menjadi bulan Bung Karno karena terdapat momen penting terkait proklamator dan presiden pertama Indonesia, Soekarno. Kelahiran Pancasila pada 1 Juni, kelahiran Bung Karno 6 Juni 1901, dan wafat 21 Juni 1970.
"Diskon 20 persen berlaku pada perjalanan keberangkatan kereta jarak jauh dan di semua kelas yakni kelas ekonomi, bisnis maupun eksekutif di periode keberangkatan mulai 3 Juni sampai 4 Juli 2023," jelas Supriyanto.
Masyarakat bisa melakukan pemesanan pada aplikasi KAI ACCESS. Sebagai informasi tambahan, tarif diskon itu tidak berlaku untuk KA PSO (subsidi), kereta luxury, priority, panoramic, dan kereta wisata lainnya, serta tidak berlaku reduksi (kecuali reduksi infant), tidak berlaku tarif khusus, dan diskon lainnya.
Diskon 10% pada 2-6 Juni 2023
Supriyanto menyebutkan selain itu, juga memberikan diskon 10 persen untuk keberangkatan, pada 2-6 Juni 2023. Pelanggan KAI diimbau untuk memperhatikan jadwal keberangkatan kereta api, karena mulai 1 Juni 2023 jadwal keberangkatan kereta api lebih cepat karena ada perubahan grafik perjalanan kereta api (Gapeka).
Berikut ini daftar perjalanan keberangkatan kereta api:
a. Bangunkarta (Pasar Senen - Jombang PP)
b. Kertanegara (Malang - Purwokerto PP)
c. Wijayakusuma (Cilacap - Banyuwangi PP)
d. Gajayana (Malang - Gambir PP)
e. Ranggajati (Cirebon - Jember PP)
f. Mutiara Selatan (Bandung - Surabaya Gubeng PP)
g. Bima (Gambir - Surabaya Gubeng PP)
h. Brantas (Pasar - Senin Blitar PP)
i. Kotawaringin (Purwokerto - Jember PP)
j. Mataremaja (Pasar Senen - Malang PP)
k. Turangga (Bandung - Surabaya Gubeng PP)
l. Sancaka (Yogyakarta - Surabaya PP)
m. Gaya Baru Malam Selatan (Pasar Senen - Surabaya Gubeng PP)
n. Malioboro Ekspres (Malang - Purwokerto PP)
o. Brawijaya (Gambir - Malang PP)
p. Singosari (Pasar Senin - Malang PP)
q. Jayakarta (Pasar Senin - Surabaya Gubeng PP)
r. Argo Semeru (Surabaya Gubeng - Gambir PP)
s. Malabar (Bandung - Malang PP)
t. Majapahit (Malang - Pasar Senin PP)
Advertisement