Pekalongan "Ditinggal" Walikotanya
PEKALONGAN: Warga Pekalongan ditinggal Walikotanya. Ditinggal kemana? Ditinggal menghadap Gusti Allah. Ya, warga sak Pekalongan hari ini menunduk berduka. Walikota Pekalongan, H. Achmad Alf Arslan Djunaid, meninggal dunia mendadak. Arslan diduga terkena serangan jantung.
Sebelum meninggal, Arslan sempat dikabarkan jatuh di kamar mandi di rumahnya di Jalan Toba, Kecamatan Pekalongan Timur, Kota Pekalongan. Keadaannya tidak sadarkan diri di dalam kamar mandi rumahnya sekitar pukul 12.30. Setelahnya, segera dilarikan ke Rumah Sakit Bendan Jalan Sriwijaya, Kota Pekalongan.
Sempat dirawat tim dokter lebih kurang selama dua jam. Tim dokter juga dikabarkan melakukan pacu jantung namun pukul 15.45, Kamis (7/9), orang nomor satu di Kota Batik ini menghembuskan nafas terakhir.
Diketahui, putra asli Pekalongan kelahiran 24 Mei 1970 ini baru saja kembali ke Pekalongan melaksanakan dinas di Makassar. Tiba di Pekalongan pukul 11.30 WIB. Dia melakukan perjalanan dari Bandara Internasional Ahmad Yani Semarang dengan dijemput oleh driver Tanto dan Ajudan Iwan.
Saat ini jenazah Walikota Pekalongan sudah berada di rumah duka Jalan Toba Kecamatan Pekalongan Timur Kota Pekalongan. Direncanakan, putra tokoh koperasi di Pekalongan ini akan dimakamkan usai Shalat Jumat (8/9) besok. (idi)