Duet Syakir Daulay dan Adiba 'Uje' di Lagu Bidadari Surga
Syakir Daulay sukses cover lagu Aisyah Istri Rasulullah, kini dia kembali mencoba keberuntungan dengan mendaur ulang lagu lawas milik mendiang Ustadz Jefri Al Buchori (Uje).
Pemain sinetron Para Pencari Tuhan Jilid 13 menyanyikan lagu berjudul Bidadari Surga. Kali ini, Syakir Daulay duet bareng Adiba Khanza Az-Zahra, putri almarhum Uje dan Umi Pipik.
Lagu Bidadari Surga diaransemen ulang oleh Ifa Fachir dan Dimas Wibisana sebagai produser musik dan arranger. Lagu ini dirilis oleh Falcon Picture, setelah sebelumnya Syakir Daulay merilis single Man Ana Ya Syaikhi dan Marhaban Ya Ramadhan dalam album Getaran Hati.
Lagu Bidadari Surga menduduki peringkat 5 trending YouTube, sejak dirilis pada Senin 18 Mei 2020. Video musiknya sudah ditonton sebanyak 780.549 viewers dengan 114.000 like.
Sementara itu, pemilihan Adiba Khanza Az-Zahra menjadi teman duet Syakir Daulay untuk membawakan lagu ini, sempat membuat tidak percaya diri.
“Awalnya sempat nggak percaya diri, karena saya bukan penyanyi. Tapi karena ini lagu ayah, dan duet bareng Syakir yang sudah kenal lama, saya terima tawaran untuk membawakan lagu Bidadari Surga,” ujar Adiba.
Lirik lagu Bidadari Surga:
Adiba:
Setiap manusia punya rasa cinta
Yang mesti dijaga kesuciannya
Namun ada kala insan tak berdaya
Saat dusta mampir bertahta
Syakir Daulay:
Kuinginkan dia yang punya setia
Dan mampu menjaga kemurniannya
Saat 'ku tak ada, 'ku jauh darinya
Amanah pun jadi penjaganya
Chorus 1 (Syakir Daulay)
Hatimu tempat berlindungku
Dari keheningan malamku
Tuhanku merestui itu
Dijadikan ‘kau pasanganku
Engkaulah
Bidadari surgaku
Adiba Uje
Tiada yang memahami
Segala kekuranganku
Kecuali kamu
Syakir Daulay
Oh, bidadariku
Maafkanlah aku
Dengan kebodohanku
Yang tak bisa membimbing dirimu
Chorus 2 (Adiba Uje)
Hatimu tempat berlindungku
Dari keheningan malamku
Tuhanku merestui itu
Dijadikan ‘kau pasanganku
Akulah
Bidadari surgamu
Chorus 3 (Adiba Uje dan Syakir Daulay)
Hatimu tempat berlindungku
Dari keheningan malamku
Tuhanku merestui itu
Dijadikan ‘kau pasanganku
Engkaulah (Akulah)
Bidadari surgaku (surgamu)