Duet Bejo dan Pikal, Ujian Pertama Hadapi Kalteng Putra
Bejo Sugiantoro dikabarkan bakal masuk dalam skuad kepelatihan Alfred Riedl bersama asisten asisten Wolfgang Pikal.
Dua asisten ini dalam waktu dekat akan saling mengisi dalam rangka menghadapi Kalteng Putra, 11 September 2019 mendatang. Karena pelatih utama Alfred Riedl kabarnya belum juga merapat ke Persebaya.
Kepada wartawan, Besjo akan menimba ilmu dari Pikal yang diketahui sebagai pelatih senior dan pernah menangani Timnas Indonesia senior bersama Alfred Riedl.
Bejo menilai, Pikal salah satu pelatih yang cepat beradaptasi dengan pemain. Pikal, figur pelatih yang mampu membawa pemain kompak. Ia tak segan memperbaiki kesalahan demi kesalahan pemain di dalam sesi latihan.
"Saya respek sama coach Pikal. Saya sebagai pelatih muda akan banyak menimba ilmu dari dia," kata Bejo.
Bejo melihat, dua hari bersama Pikal ada perubahan di pemain Persebaya. Sebelum latihan, Pikal memberikan materi kelas.
"Mulai di kelas, dia memberikan motivasi agar pemain bekerja satu tim. Hal ini salah satu poin untuk Persebaya ke depan," kata Bejo.
Bejo menilai, Alfred Riedl dan Wolfgang Pikal adalah sosok pelatih yang berkualitas.
"Coach Riedl dan Pikal adalah pelatih berkualitas. Tadi waktu latihan bisa kita lihat semua pemain sangat menerima pelatih baru. Ini hal yang positif," ujar dia.
Bejo berharap kehadiran pelatih baru yang membawa perubahan ini bisa membawa Persebaya lebih baik.
Sementara itu, Wolfgang Pikal kepada wartawan mengatakan, bersama Bejo, ia akan mengembalikan gaya permainan Persebaya yang dulu, mulai ngeyel, ngosek dan wani.
"Saya ingin membuat Persebaya seperti dulu, ngeyel, ngosek, wani," ucap Pikal.
Advertisement