Dua Sapi di Jember Ditemukan Tinggal Tulang, Polisi Endus Pelaku
Warga Desa Gunungsari, Kecamatan Umbulsari, Kabupaten Jember digegerkan penemuan tulangbelulang dua ekor sapi di kebun jeruk desa setempat, Senin, 20 September 2021. Diduga kuat tulang belulang sapi itu milik Boiran 55 tahun, warga Desa Tembokrejo, Kecamatan Gumukmas.
Kapolsek Gumukmas Iptu Subagio mengatakan, pukul 01.00 WIB, saksi bernama Achmad melihat pintu kandang sapi korban dalam keadaan terbuka yang kemudian disampaikan kepada korban. Setelah korban mengecek, ternyata dua ekor sapi miliknya sudah hilang dari kandang.
Mengetahui dua ekor sapi seharga Rp40 juta raib, korban langsung melapor ke Polsek Gumukmas. Polisi bersama anggota Koramil Gumukmas bersama korban dan warga mencoba menelusuri dengan mengikuti jejak kaki sapi yang ditinggalkan. Namun karena kondisi gelap pencarian dihentikan.
Senin pagi pencarian kembali dilanjutkan. Setelah sejauh 3 kilometer jejak itu diikuti, petugas menerima informasi dari seorang pemilik kebun jeruk bernama Kemi, warga Desa Gunungsari, Umbulsari, telah ditemukan tulang-belulang di kebun jeruknya. Korban yakin bahwa sapi yang kini tinggal belulang itu merupakan miliknya. “Saat ditemukan sudah dalam kondisi dipotong, hanya disisakan tulang-belulang. Sementara dagingnya dibawa kabur oleh pelaku,” kata Subagio, Senin, 20 September 2021.
Setelah melakukan serangkaian penyelidikan, Unit Reskrim Polsek Gumukmas berhasil menemukan petunjuk ke arah pelaku. “Masih dalam lidik, sudah ada pelaku yang kami curigai. Baru dicurigai ya, masih perlu diselidiki lebih lanjut. Dari petunjuk yang ditemukan di lokasi belum mengarah ke sana,” pungkas Subagio.