Dua Nelayan Tuban Dikabarkan Hilang Saat Melaut, Satu Ditemukan
Dua orang nelayan asal Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban dikabarkan hilang saat melaut, Rabu 20 Juli 2022 pukul 19.30 WIB malam.
Dua orang nelayan tersebut diketahui bernama Hendin Debi Setiawan, 40 tahun, asal Desa Kradenan, Kecamatan Palang, yang merupakan pemilik perahu dan Rukadi, 49 tahun, nelayan asal Desa Tasikmadu, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban, yang merupakan Anak Buah Kapal (ABK).
Berdasarkan informasi yang dihimpun Ngopibareng.id, dari dua nelayan yang dikabarkan hilang tersebut, satu di antaranya telah ditemukan oleh nelayan di wilayah perairan Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban dalam kondisi selamat.
"Korban yang ditemukan dalam kondisi selamat oleh nelayan atas nama Rukadi. Korban ditemukan di sisi utara PLTU Tanjung Awar-awar sekitar 9-10 mil di Buoy Pertamina dan Desa Mentoso, Kecamatan Jenu Kabupaten Tuban. Selanjutnya korban di bawa ke PKM Tambakboyo untuk tindakan perawatan medis lebih lanjut," jelas Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Tuban, Sudarmaji, Kamis, 21 Juli 2022.
Sudarmaji menjelaskan, BPBD Tuban mendapatkan laporan bahwa dua nelayan tersebut dikabarkan hilang dari warga di Desa Kradenan, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban. Warga melaporkan bahwa dua nelayan itu melaut sejak pukul 03.00 WIB pagi dan hingga pukul 19.30 WIB belum kembali.
"Namun, hingga sekitar pukul 19.30 WIB dua nelayan atas nama Hendin Debi Setiawan dan Rukadi belum kembali ke rumah," imbuhnya.
Berdasarkan keterangan nelayan lain yang saat itu sempat melihat posisi perahu korban, Sutono mengaku bahwa perahu korban tersebut melaut di jarak kurang lebih 10 KM sebelah barat Offshore Gagak Rimang.
Untuk selanjutnya, BPBD Tuban saat ini tengah melakukan assessment untuk mendapatkan laporan yang lebih valid dan melakukan koordinasi dengan warga setempat, Kecamatan, Polsek, dan Koramil serta melakukan loading peralatan jika dimungkinkan untuk operasi pencarian.
Sedangkan, saat ini juga sudah ada sekitar 10 nelayan yang melaut sambil mencari korban yang masih belum ditemukan.
Advertisement