Dua Kali Tes Shownu MONSTA X Negatif Covid-19
Agensi Starship Entertainment mengungkap hasil tes Covid-19 Shownu dari MONSTA X. Ia terkonfirmasi negatif virus corona dan siap untuk kembali beraktivitas bersama grupnya. Dalam pernyataan resmi yang dirilis, Starship Entertainment menyatakan bahwa hasil tes Covid-19 ini sudah dapat dipastikan setelah Shownu menjalani dua kali tes.
Shownu mendapatkan hasil yang tak jelas dalam test Covid-19 pada Senin, 8 Maret 2021. Shownu memilih untuk karantina mandiri dan untuk sementara tak ikuti jadwal promosi MONSTA X. Ia kemudian melakukan tes pada Selasa kemarin dan hasilnya keluar hari ini, Rabu 10 Maret.
“Halo, ini Starship Entertainment. Ini adalah pernyataan mengenai hasil tes Covid-19 Shownu dari MONSTA X. Pada 8 Maret, Shownu menerima tes pendahuluan untuk Covid-19 sebelum kegiatannya yang dijadwalkan secara individual karena permintaan dari tim yang terkait dengan acara yang dijadwalkan.
Dia menerima hasil tes yang tidak meyakinkan pada 9 Maret, jadi setelah diperiksa ulang, ia menerima hasil tes negatif terakhir hari ini. Menyusul hal ini, ia mendapat konfirmasi bahwa ia dapat melaksanakan seluruh jadwal kegiatannya secara normal mulai hari ini (10 Maret), sehingga kami berencana untuk melaksanakan kegiatan yang dijadwalkan di masa mendatang.
Perusahaan akan terus mengikuti pedoman jarak sosial yang ditetapkan oleh otoritas kesehatan, dan kami akan melakukan yang terbaik untuk kesehatan dan keselamatan artis kami. Kami meminta pengertian Anda karena telah menimbulkan kekhawatiran bagi banyak penggemar, dan kami menyampaikan terima kasih kami kepada penggemar karena selalu mencintai MONSTA X," demikian keterangan pihak agensi.
Shownu akan kembali beraktivitas bersama MONSTA X yang bersiap untuk merilis album baru. Dalam unggahan terbaru di Twitter, MONSTA X mengumumkan akan merilis album berbahasa Jepang bertajuk Flavours of Love. Ini menjadi album studio ketiga dari MONSTA X yang berbahasa Jepang.
Album Flavours of Love akan dirilis pada 5 Mei mendatang. Album ini terdiri dari 11 lagu, lima di antaranya baru yakni RE: VERSEDAY, Diamond Heart, Secret, Detox, dan Flavours of Love.
Sementara itu, enam lagu lainnya merupakan karya berbahasa Korea yang digubah ke bahasa Jepang, Ada pula single Jepang yang telah dirilis sebelumnya. MONSTA X terakhir merilis album bahasa Jepang bertajuk Phenomenon pada Agustus 2019 dengan single andalan Livin It Up. Sebelumnya, mereka merilis album bahasa Jepang pertama bertajuk Piece dirilis pada 2015.
Sebelum pandemi Covid-19, Shownu sempat menjalani operasi pada bagian matanya karena ablasi retina di mata kirinya, pada Juli 2020. Ia juga sempat mengalami cedera punggung, pada Mei silam. Akibat cedera itu, comeback MONSTA X sempat tertunda.
Advertisement