Dramatis, Timnas Indonesia Juara Piala AFF U-22
Timnas Indonesia menjadi juara Piala AFF U-22, usai mengalahkan Thailand dengan skor 2-1, pada laga final yang digelar di National Stadium, Phnom Penh, Kamboja Selasa 26 Februari 2019.
Dua gol Indonesia dicetak oleh Sani Rizki dan Osvaldo Hay pada menit 59 dan 64. Sementara gol Thailand dicetak oleh Saringkan Promsupa pada menit 57.
Di laga ini, tim asuhan Indra Sjafri menang secara dramatis, setelah tertinggal gol lebih dulu. Kedua kesebelasan bermain ketat dan saling serang.
Kedua tim, sama-sama mampu memiliki peluang emas di babak pertama. Namun keberuntungan masih belum memihak kedua tim. Hingga peluit panjang tanda berakhirnya babak pertama kedudukan masih 0-0.
Masuk babak kedua, duel sengit kembali dipertontonkan kedua kesebelasan. Thailand berhasil memecah kebuntuan di menit ke-57 lewat skenario bola mati. Saringkan Promsupa (kapten Thailand) berhasil menyambar umpan tendangan bebas dengan sundulan.
Dua menit berselang, Timnas Indonesia berhasil menyamakan kedudukan lewat aksi Sani Rizki. Tendangan pemain Bhayangkara FC berbelok arah setelah kaki Ballini dan mengecoh kiper Thailand.
Skor imbang 1-1, kedua tim masih saling jual beli serangan. Thailand kembali kebobolan pada menit ke-64.
Gol kedua Indonesia ini terjadi setelah Osvaldo Haay sukses menanduk umpan tendangan bebas Luthfi Kamal. Skor 2-1 untuk keunggulan Timnas Indonesia.
Ketinggalan dua gol membuat Thailand mencoba menggempur pertahanan tim asuhan Indra Sjafri itu. Namun serangan mereka tak membuahkan hasil.
Justru pada menit ke-87, Indonesia berpeluang memperlebar skor. Sayang, tembakan Osvaldo masih bisa dibendung kiper Thailand, Karrapat.
Hingga peluit panjang dibunyikan, skor 2-1 pun tidak berubah. Timnas Indonesia untuk pertama kalinya memastikan diri menjadi juara Piala AFF U-22 2019. (hrs)