Drama Korea yang rilis di bulan Februari 2024 ini!
Tahun 2024 baru berjalan 2 bulan. Namun berbagai drama Korea siap menanti para penggemar drakor dengan berbagai judul, cerita, genre hingga aktor dan aktris yang siap menampilkan akting terbaiknya.
Drama Korea yang hadir pada bulan Februari juga merupakan drama yang sangat ditunggu salah satunya yaitu A Killer Paradox yang diperankan oleh Choi Woo-shik, yang merupakan pemain Parasite, dan ada pula Park Solomon yang bermain di All of Us are Dead. Drama ini siap menemani pecinta drakor di bulan Februari.
Selain dua drama tersebut, masih banyak drakor lain yang tidak kalah menarik untuk ditonton. Dilansir dari NME berikut adalah drakor-drakor yang rilis pada bulan Februari:
1. A Killer Paradox
Tanggal rilis: 9 Februari 2024
Jumlah Episode : 8 Episode
Waktu Tayang: Sabtu dan Minggu
Jaringan: Netflix
Pemeran: Choi Woo-shik, Son Suk-ku, dan Lee Hee-joon.
Tempat menonton: Netflix
Killer Paradox merupakan drakor yang berkisah tentang Lee Tang (Choi Woo-shik), seorang pemuda berusia dua puluh tahunan yang baru saja menyelesaikan wajib militer. Lee Tang tidak pernah beruntung dan tidak memiliki arah hidup yang jelas. Satu hal yang pasti Lee Tang bermimpi untuk bisa pergi ke Kanada suatu hari nanti, tetapi itu tampak mustahil karena dia hanya bekerja di toko serba ada dan masih tergantung pada orang tuanya. Hingga suatu ketika, dia diserang oleh seorang pelanggan, dan Lee Tang yang dulu sering di-bully di sekolah berusaha membela diri sampai tanpa sadar dia membunuhnya.
Siapa sangka, orang yang dia bunuh itu adalah seorang pembunuh berantai. Meskipun Lee Tang tampaknya lolos dari kasus pembunuhan itu, detektif Jang Nan-gam tetap mengawasinya. Namun, ternyata Lee Tang mulai membunuh lagi dan lagi, dan menganggap membunuh adalah bakat tersembunyinya. Dia bahkan membunuh orang-orang yang berbuat jahat. Apakah Lee Tang sebenarnya membela kebenaran atau malah sebaliknya dengan bakatnya ini?
2. Grand Shining Hotel
Tanggal rilis: 16 Februari 2024
Jumlah Episode : 6 Episode
Waktu Tayang: Sabtu dan Minggu
Jaringan: tvN
Pemeran: Lee Ji-hoon, Jung In-sun, Kim Jae-kyung, Jung Jin-woon, dan Seo Ye-hwa
Tempat menonton: TVING
Drama bergenre horor-fantasi ini bercerita tentang Yoo Ah-young (Jung In-sun) yang merupakan seorang karyawan di sebuah perusahaan penerbitan dan penulis novel yang bercita-cita tinggi, ia secara tidak sengaja terbawa ke dunia fiksi dari sebuah novel horor. Tanpa ia sadari keadaan makin memburuk, ia menemukan bahwa pujaan hati dan bosnya Song Woo-bin (Lee Ji-hoon) juga terjebak di sana bersamanya.
Pasangan ini segera menyadari bahwa mereka telah menjadi sasaran berikutnya dari antagonis utama novel, seorang pembunuh berantai, dan berjuang untuk melepaskan diri dari cengkeramannya dan meninggalkan dunia itu. Mereka kemudian memutuskan untuk mengungkap identitas penulis novel, yang tampaknya memiliki dendam terhadap Woo-bin.
3. Wedding Impossible
Tanggal rilis: 26 Februari 2024
Jumlah Episode : 12 Episode
Waktu Tayang: Senin dan Selasa
Jaringan: tvN
Pemeran: Jeon Jong-seo, Moon Sang-min, Kim Do-wan, dan Bae Yoon-kyung
Tempat menonton: tvN
Lee Do-han (Kim Do-wan) dan Na A-jeong (Jeon Jong-seo) membuat gempar dengan pernikahan palsu mereka. Lee Do-han adalah seorang gay yang mewarisi harta banyak, tetapi dia bersedia menikah palsu dengan Na A-jeong, seorang aktris pendatang baru yang belum terkenal. Na A-jeong sangat bahagia, tetapi hal ini berbeda dengan yang dirasakan oleh adik Lee Do-han, Lee Ji-han (Moon Sang-min) yang ingin sukses, sama sekali tidak menyetujui. Dia berusaha keras untuk menggagalkan pernikahan palsu mereka yang penuh dengan konflik dan drama.
4. Branding in Seongsu Dong
Tanggal rilis: 5 Februari 2024
Jumlah Episode : 24 Episode
Waktu Tayang: Senin dan Selasa
Jaringan: tvN
Pemeran: Park Lomon, Kim Ji-eun, Yang Hye-ji, dan Kim Ho-young
Tempat menonton: U+ Mobile TV
Drama ini bercerita tentang Kang Na-eon (Kim Ji-eun) dan So Eun-ho (Romon) yang jiwanya tertukar. Mereka harus hidup berdekatan selama 24 jam untuk bisa kembali ke tubuh masing-masing. Salah satu adegan menarik adalah saat Eun-ho (dalam tubuh Na-eon) memutuskan bergabung dengan tim yang kurang diunggulkan. Ini menunjukkan pesona unik dari drama ini, yaitu situasi yang terbalik dan tidak terduga.
Namun, perjalanan mereka tidak mudah. Na-eon (dalam tubuh Eun-ho) mendapat tugas khusus memasarkan toko mainan dewasa. Dengan ide-idenya yang cemerlang, ia justru mengubah krisis menjadi peluang dan menyelamatkan tim. Sayangnya, tepat sebelum pembukaan toko, semua usahanya digagalkan oleh Yumi. Meski begitu, Na-eon (dalam tubuh Eun-ho) tidak menyerah. Ia melawan Yumi yang telah melukai harga dirinya dan berhasil mengatasi situasi sulit tersebut.
5. The Impossible Heir
Tanggal rilis: 28 Februari 2024
Jumlah Episode : TBA
Waktu Tayang: Senin dan Selasa
Jaringan: Disney+
Pemeran: Lee Jae-wook, Lee Jun-young dan Hong Su-zu
Tempat menonton: Disney+
Drama ini bercerita tentang dua sahabat karib, Kang In-ha (Lee Jun-young) dan Han Tae-oh (Lee Jae-wook), yang memiliki obsesi untuk menguasai konglomerat terkuat di Korea Selatan. In-ha sendiri berasal dari keluarga miskin, namun ia mengetahui dirinya adalah anak haram dari pemimpin Kang Oh Group. Meskipun ditolak oleh keluarga, ia tetap bertekad meraih posisinya.
Bersama Tae-oh yang dikenal dingin dan ambisius, mereka membuat rencana untuk merebut kendali perusahaan. Awalnya, semuanya berjalan mulus, hingga mereka bertemu Na Hye-won (Hong Su-zu). Orang yang ternyata memiliki tujuan serupa, ditambah dengan masa lalu yang kelam. Pertemuan kedua pihak ini mengubah alur rencana. Siapakah yang pada akhirnya akan berhasil menduduki puncak kekuasaan?
6. Pyramid Game
Tanggal rilis: 29 Februari 2024
Jumlah Episode : 10 Episode
Waktu Tayang: Senin dan Selasa
Jaringan: tvN
Pemeran: Bona, Jang Da-A, Yoo Da-in dan Shin Seul-ki
Tempat menonton: TVING
Pyramid Game, diadaptasi dari webtoon populer dengan judul yang sama, menceritakan tentang Sung Soo-ji (Bona), murid baru di sebuah SMA perempuan. Saat sampai di sana ia langsung dipaksa mengikuti "Pyramid Game" bersama teman-teman sekelasnya.
Awalnya, Soo-ji mengira voting ini hanya permainan biasa untuk meningkatkan keakraban. Namun, ia segera menyadari fakta pahit dibaliknya. Ternyata, siswa dengan suara terendah akan menjadi korban bully selama sebulan penuh.
Sebagai murid baru, Soo-ji tentu saja mendapat nol suara. Ia pun menjadi sasaran kekejaman teman sekelasnya. Mirisnya, tak seorang pun yang peduli atau bahkan berani membantunya. Inilah awal petualangan Soo-ji untuk menghadapi "permainan" sadis ini. Akankah ia mampu bertahan dari bully ini? Bisakah ia memecahkan misteri di balik Pyramid Game?
Advertisement