DPRD Surabaya Apresiasi Pelaksanaan Pilkada Serentak di Kota Pahlawan Berjalan Kondusif
Ketua Komisi A DPRD Kota Surabaya Yona Bagus Widyatmoko mengatakan, pelaksanaan Pilkada serentak 2024 di Kota Surabaya berlangsung meriah dan lancar meski di beberapa wilayah hujan mengguyur dengan intensitas rendah hingga tinggi.
Yona juga memberikan penghargaannya kepada sejumlah TPS yang berhasil disulap menjadi menarik dan dianggapnya dapat menaikkan minat dari masyarakat untuk hadir dan menggunakan hak pilihnya.
Dalam kunjungannya ke sejumlah TPS di wilayah Surabaya Barat, politikus Gerindra tersebut memantau inovasi dan kreasi yang diterapkan oleh para petugas KPPS untuk meningkatkan partisipasi pemilih dalam gelaran Pilgub Jatim dan Pilwali Surabaya 2024.
“Ada TPS yang berhias, memberikan hadiah berupa doorprize, hingga menyediakan makan siang gratis bagi para pemilih. Ini semua langkah positif untuk mendorong tingkat kehadiran pemilih,” ujarnya, Rabu 27 November 2024
Dia mencatat hingga pukul 10.00 WIB, beberapa TPS melaporkan tingkat kehadiran pemilih mencapai lebih dari 50 persen dari Daftar Pemilih Tetap (DPT). Yona menegaskan partisipasi yang tinggi sangat penting tersebut krusial dalam mencapai target minimal partisipasi pemilih yang telah ditetapkan oleh KPU Kota Surabaya, yang berada di atas 70 persen.
“Kreativitas ini bukan sekadar gimmick, tapi bertujuan murni agar masyarakat lebih antusias mengikuti Pilkada,” ujar Yona.
Selain memberikan apresiasi terhadap pelaksanaan Pilkada, Yona juga menyampaikan sejumlah harapannya bagi pasangan calon (paslon) yang terpilih nantinya.
Menurutnya, para sosok yang terpilih harus mampu melanjutkan pencapaian positif dari periode sebelumnya, sambil memperbaiki sejumlah kekurangan di bidang hukum, pendidikan, kesehatan, dan ekonomi kerakyatan.
“Maraknya kasus bullying (perundungan) di sekolah, masalah layanan kesehatan di rumah sakit, dan pemberdayaan UMKM adalah beberapa isu yang perlu perhatian dengan serius. Kami ingin pemimpin baru membawa perubahan nyata, bukan sekadar retorika,” ujarnya.
Sebagai mitra Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya, Komisi A DPRD Kota Surabaya siap dan berkomitmen mendukung program-program eksekutif melalui fungsi legislasi, penganggaran, dan pengawasan.
“Kami akan memastikan harapan masyarakat Surabaya di berbagai aspek kehidupan dapat diwujudkan bersama pemimpin yang baru,” tutupnya.
Advertisement