Ramadhan Menjelang, Nasib 331 Pecatan THL Banyuwangi Tak Jelas
Menjelang datangnya bulan Ramadhan, nasib 331 tenaga harian lepas (THL) yang diberhentikan Pemkab Banyuwangi belum jelas. Hingga kini, proses rekrutmen ulang yang dijanjikan Pemkab belum terealisasi. Terkait hal ini, DPRD Banyuwangi berjanji akan terus mengawal proses ini hingga tuntas.
"Setiap saat saya telpon dan saya tekan (eksekutif), saya juga ikut perjuangkan bagaimana mereka (THL) terakomodir," jelas Ketua Komisi I DPRD Banyuwangi, Irianto, Selasa, 6 April 2021.
Irianto menjelaskan, memang eksekutif pada hearing terakhir berjanji persoalan THL akan tuntas pada 7 April 2021 ini atau sebelum datangnya bulan Ramadhan. Namun menurutnya semua butuh proses. Diapun sudah berusaha menindak lanjuti hal ini melalui komunikasi dengan pihak eksekutif. "Hari ini, informasi yang saya terima sudah clear permasalahan. Tinggal bagaimana teknis. Yang jelas THL semua ini tidak akan diabaikan, secepatnya untuk diselesaikan," tegasnya.
Sesuai dengan komitmen awal, lanjut politisi PDI Perjuangan ini, 331 THL yang diberhentikan Pemkab Banyuwangi akan direkrut kembali melalui computer asissted test (CAT). Namun mereka akan diberikan diklat lebih dulu selama 3 hari agar mereka lebih lancar dalam menjalani tes CAT. Namun menurutnya, hingga saat ini diklat itu belum dilaksanakan. "Belum (belum dilaksanakan Diklat)," ujarnya.
Dijelaskannya, menambah THL itu diperbolehkan asalkan tidak melanggar ketentuan perundangan yang berlaku. Terkait dengan hal ini, menurutnya sedang digodok oleh pihak eksekutif. Semua itu, kata Irianto, ada aturan mainnya dan cantolan atau payung hukumnya juga ada. "Tinggal bagaimana mencantolkan itu. Saya yakin teman-teman eksekutif berpikir marathon terkait masalah ini. Kita tetap berpikir bagaimana 331 THL ini terakomodir," pungkasnya.
Sementara itu, pihak Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Banyuwangi belum bisa dikonfirmasi mengenai hal ini. Hingga berita ini ditulis Kepala BKPP Nafiul Huda belum menjawab panggilan telpon dan pesan singkat dari Ngopibareng.id.