DPP PDIP Yakin Bapaslon SanDi Menang 70 Persen di Pilbup Malang
Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI Perjuangan (PDIP) bidang Luar Negeri, Ahmad Basarah meyakini jika bakal pasangan calon (bapaslon) Muhammad Sanusi dan Didik Gatot Subroto (SanDi), bisa menang dengan presentase 70 persen di Pemilihan Bupati (Pilbup) Malang 2020.
"Insyaallah kemenangan SanDi akan sama dengan kemenangan Pak Jokowi di Pilpres 2019 lalu, yaitu 70 persen," ujarnya saat deklarasi Bapaslon SanDi di Tumpang, Kabupaten Malang, pada Kamis 3 September 2020.
Keyakinan tersebut kata Basarah bisa terwujud asalkan semua komponen mulai dari mesin partai hingga tim pemenangan bekerjasama dengan baik ketika masa kampanye nanti.
"Dengan kelompakan, gotong-royong, baik itu internal PDIP maupun 5 parpol pendukung lainnya (PPP, Nasdem, Demokrat, Gerindra dan Golkar) juga relawan siap bekerja untuk memenangkan pasangan SanDi," terangnya.
Menurut Basarah, kedua pasangan tersebut merupakan representasi dari kain agamis dan nasionalis di Kabupaten Malang. Sanusi sendiri merupakan pengurus Mustasyar PCNU Kabupaten Malang dan wakilnya, Didik merupakan Ketua DPC PDIP Kabupaten Malang.
"Kedua simbol ini memiliki grass roots yang kuat. Kedua simbol ini kombinasi kekuatan bangsa Indonesia, khususnya di Kabupaten Malang. Yaitu kekuatan islam dan nasionalis. Ditambah dukungan 5 parpol lainnya," ujarnya.
Basarah mengungkapkan dari 19 Pilkada serentak yang diselenggarakan di seluruh Kabupaten/Kota di Jawa Timur, Pilbup Kabupaten Malang masuk dalam prioritas pemenangan PDIP.
"PDIP menargetkan untuk menang sekitar 13 hingga 14 kabupaten/kota yang melaksanakan Pilkada serentak. Termasuk Kabupaten Malang ini. Kabupaten Malang masuk prioritas utama," katanya.
Sementara itu, bakal calon Bupati Malang, Didik Gatot Subroto menerangkan, ia optimis memenangkan Pilbup Malang 2020 ini dengan adanya koalisi partai besar yang mendukung kedua pasangan tersebut.
"Hari ini kita menyaksikan koalisi partai besar dan Inshallah akan membawa kemakmuran bagi Kabupaten Malang," tutupnya.
Advertisement