Dovizioso: Top Speed Mandalika Lebih Rendah dari Qatar
Tim satelit Yamaha, WithU Yamaha RNF “menderita” di MotoGP seri pembuka di Sirkuit Lusail, Qatar, 6 Maret lalu. Andrea Dovizioso harus tercecer finis peringkat ke-14.
Sedangkan saat tes pramusim di Pertamina Mandalika International Street Circuit, 18 Februari lalu, Dovi hanya bisa mencatatkan waktu terbaiknya peringkat ke-19.
Dovi menggunakan motor yang sama dengan pembalap inti Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli yakni Yamaha YZF-M1 2022.
Sehingga problemnya sama dengan dua pembalap Yamaha itu, Dovi juga mengalami masalah pada tekanan ban saat tampil di Lusail.
“Dengan hasil Lusail yang kurang menggembirakan. Kami akan berusaha menghindari kesalahan yang sama saat tampil di Mandalika akhir pekan ini,” bilang Dovi.
Hal senada juga diungkapkan Darryn Binder, rekan satu tim Dovi. “Kami yakin akan tampil lebih baik di Mandalika. Karena Mandalika hanya memiliki trek lurus 500 meter. Dan ini menguntungkan untuk Yamaha yang tidak memiliki top speed tinggi saat di Qatar,” tutur Binder.
Tim WithU Yamaha RNF memprediksi, top speed motor Yamaha-nya akan lebih rendah 40 km/h dibandingkan dengan di Qatar.
Menurut Wilco Zeelenberg, manager tim WithU Yamaha RNF, dengan top speed yang lebih rendah dibandingkan di Qatar, Dovi dan Binder akan meraih hasil lebih baik di Mandalika.
“Apalagi layout lintasannya sangat cocok dengan kedua pembalap kami. Kami juga harapkan aspal baru Sirkuit Mandalika ini akan membuat performa pembalap kami lebih baik,” tutup Zeelenberg berharap.
Advertisement