Dovizioso Kecewa Marc Marquez Perpanjang Kontrak hingga 2024
Marc Marquez resmi memperpanjang kontrak dengan Repsol Honda hingga 2024. Perpanjangan kontrak itu memastikan ‘The Baby Alien’ tetap membela Repsol Honda sejak naik kelas pada 2013.
Setelah menjadi juara dunia kelas 125cc dan Moto2, Marc Marquez telah bergabung dengan Honda, dimulai saat menyandang status rookie di MotoGP pada 2013. Marc Marquez tercatat sudah memenangi 56 balapan di kelas MotoGP.
Karir Marc Marquez melesak tajam bersama Repsol Honda. Pembalap berjuluk SuperMarc itu rutin merengkuh gelar juara dunia MotoGP sejak 2013.
Marc Marquez hanya gagal juara pada 2015 karena saat itu Jorge Lorenzo keluar sebagai kampiun. Tidak berlebihan jika fans menyebut Marquez begitu berjodoh dengan Repsol Honda.
Ini adalah alasan mengapa Marc Marquez memutuskan untuk menerima pinangan kontrak berdurasi empat tahun dari Repsol Honda. Marquez ingin melanjutkan tren positifnya bersama perusahaan asal Jepang itu.
Marc Marquez yang berkebangsaan Spanyol itu sering didesak untuk keluar dari zona nyaman.
Salah satu yang mendesak agar Marc Marquez hengkang dari Honda adalah Andrea Dovizioso. Pembalap berkebangsaan Italia tersebut terkejut ketika muncul pengumuman perpanjangan kontrak selama empat tahun. Ia sempat berharap terjadi sebaliknya.
“Saya sangat terkejut dengan kontrak empat tahun Marquez bersama Honda. Saya sempat berpikir hal sebaliknya terjadi. Akan tetapi, di balik keputusan penting, ada beberapa cerita di belakangnya yang kita tidak tahu,” tutur Andrea Dovizioso, seperti dimuat laman resmi MotoGP, Selasa 28 April 2020.
“Saya berpikir dia akan berpindah tim. Akan tetapi, dia pasti punya motivasi tersendiri dan banyak berpikir tentang apa yang telah berhasil dia dapatkan sejauh ini,” lanjut pembalap Tim Mission Winnow Ducati tersebut.
Berbeda dengan Marc Marquez, nasib Andrea Dovizioso masih belum jelas di Tim Mission Winnow Ducati. Kontraknya bersama tim asal Bologna itu akan habis pada penghujung Kejuaraan Dunia MotoGP 2020. Namun, hingga berita ini diturunkan, belum ada tanda-tanda perpanjangan kontrak.
Advertisement