Dokter dari RSI Sebut Cacar Monyet Bisa Menular Lewat Air Kolam
Selain melalui droplet penderita, Virus Monkeypox atau cacar monyet bisa ditularkan melalui air yang mengalir (sungai) atau kolam. Hal tersebut disampaikan Renny Anggraeni, dokter spesialis penyakit dalam Rumah Sakit Islam Siti Hajar Sidoarjo.
Meskipun belum ada penelitian lebih lanjut tentang hal tersebut, namun Renny menegaskan bahwa virus cacar monyet bisa menular melalui air kolam atau aliran sungai yang sebelumnya digunakan oleh penderita. "Apapun itu mau cairan, atau benda padat, termasuk air di kolam renang atau sungai bisa juga menjadi penyebab penularan," ucapnya, Selasa, 30 Agustus 2022.
Untuk itu, lanjut Renny. Perlu dilakukan upaya preventif dengan menghindari mandi atau berenang di fasilitas umum terutama jika kondisi kesehatan sedang menurun.
Selain itu, Renny juga menjelaskan bahwa virus cacar monyet bersifat zoonosis, yakni bisa menular dari hewan ke manusia. "Misalnya, jika hewan peliharaan kita terkena virus monkeypox, maka bisa menular ke orang-orang yang berada di sekitarnya, dan sebaliknya," jelasnya.
Kembali dikatakan Renny, salah satu pencegahan penularan cacar monyet adalah dengan menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) seperti masker dan rajin cuci tangan. "Selain itu harus menerapkan pola hidup bersih dan sehat," imbuh Renny saat ditemui di ruanganya.
Bagi penderita cacar air tanpa komorbid (penyakit bawaan), bisa melakukan isolasi mandiri di rumah untuk mencegah penularan.
"Namun, jika ada komorbid maka sebaiknya segera di tangani oleh rumah sakit agar tidak terjadi komplikasi lebih lanjut akibat virus ini," tegasnya.
Cacar monyet bisa menyerang segala usia mulai dari anak kecil hingga dewasa. Untungnya, virus ini tidak separah covid termasuk penularanya. Namun harus tetap di waspadai.
Dalam waktu dekat, Pihak Rumah Sakit Siti Hajar akan melakukan persiapan termasuk ruang isolasi dan satgas. "Sementara ini masih kita lakukan simulasi praktek, meskipun di Sidoarjo belum ada pasien dengan gejala cacar monyet," tutupnya.
Advertisement