Doa AHY untuk Eyang Habibah
Siti Habibah atau Eyang Bibah, ibunda dari Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), meninggal dunia. Ia menghembuskan nafas terakhir setelah menjalani perawatan hampir sebulan di Rumah Sakit Mitra Keluarga Cibubur.
Perasaan duka mendalam pun dirasakan oleh sang cucu, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Suami Annisa Yudhoyono ini mengunggah dua foto kebersamaannya dengan nenek tercinta. Pertama, saat di rumah sakit dan kedua ketika bersama keluarga beberapa tahun lalu.
AHY tak lupa mendoakan sang Eyang ditempatkan di sisi terbaik Allah SWT. "Innalillahi wainaillaihirajiun. Telah berpulang Eyang kami tercinta, Ibunda Pak SBY, Hj Siti Habibah binti Abdul Kohar, malam hari ini pukul 19.23 WIB di Rumah Sakit Mitra Keluarga Cibubur," kata AHY di Instagram.
AHY memohon doa segenap masyarakat agar segala dosa almarhumah diampuni. Dia mendoakan Eyang tercintanya meninggal dalam keadaan baik.
"Mohon doanya dari para sahabat semoga almarhumah diampuni segala dosa dan khilafnya, dan diterima segala amal ibadahnya selama hidup," kata AHY.
"Selamat jalan Eyang... semoga engkau mendapatkan tempat yang mulia di sisi Allah SWT. Husnul khatimah insyaallah," sambungnya.
AHY juga mengunggah jadwal prosesi pemakaman sang nenek, mulai dari jenazah disemayamkan di Pendopo Puri Cikeas pukul 08.00 WIB, hingga pemakaman di TPU Tanah Kusir pukul 14.30 WIB.
Sebelum dikebumikan, pihak keluarga menggelar salat Dhuhur berjamaah dan dilanjutkan dengan salat jenazah.
Saat ini, jenazah Siti Habibah masih disemayamkan di kediaman pribadi SBY di Pendopo Puri Cikeas, sembari menunggu kedatangan putra bungsu SBY, Edhie Baskoro Yudhoyono (EBY atau Ibas) yang masih berada di Kairo, Mesir.
Para pelayat yang ada di rumah duka antara lain Hatta Rajasa, Djoko Suyanto, serta Andi Malarangeng.
Jenazah tiba di rumah duka pada Jumat malam. SBY bersama anak sulungnya, AHY menyambut kedatangan jenazah Siti Habibah saat tiba di rumah duka Puri Cikeas.
Jenazah yang dibawa menggunakan mobil ambulance dari RS Mitra Keluarga Cibubur, tiba di rumah duka dengan pengawalan sekitar pukul 22.00 WIB.
AHY nampak ikut membopong keranda keluar dari ambulance kemudian dibawa ke dalam rumah diiringi kalimat tahlil.
Advertisement