DKI Minta Ratna Sarumpaet Kembalikan Uang Rp19 Juta
Pemerintah DKI Jakarta minta aktivis penyebar kabar hoax, Ratna Sarumpaet segera mengembalikan uang saku ke Cile sebesar Rp19 juta. Pemerintah DKI sebenarnya memberikan uang Rp70 juta untuk keberangkatan Ratna ke Cile.
"Tapi untuk tiketnya tidak bisa refund. Jadi yang harus dikembalikan uang sakunya," kata Pelaksana tugas Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta Asiantoro, Rabu 10 Oktober 2018.
Menurut Asiantoro, pihaknya telah berusaha mengecek langsung ke maskapai Turkish Airlines tempat tiket ke Cile dipesan.
Namun tiket yang telah diboking ternyata memang tidak bisa dikembalikan. "Udah ada surat dari maskapainya karena booking tidak mungkin dipulangkan," ujarnya.
Ratna sendiri membeli tiket untuk perjalanan dari Jakarta ke Sao Paulo, Brasil dari Istanbul, Turki. Dari Brasil, perjalanan rencannya dilanjutkan ke Santiago, Cile.
Sementara itu, saat ini Ratna Sarumpaet terpaksa harus berurusan dengan polisi setelah dirinya dinyatakan berbohong terkait foto wajah dirinya penuh benjolan. Ratna ditangkap polisi ketika sedang berada di Bandara Soekarno-Hatta. (man)