Djanur Absen Pimpin Latihan Persebaya, Ada Apa?
Persebaya mulai jalani latihan perdana usai kalahkan Mitra Kukar 4-1, Sabtu 22 September kemarin.
Namun latihan di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Senin, 24 September 2018 sore tidak dihadiri sang pelatih Djajang Nurdjaman.
Absennya Djanur, sapaannya, pada latihan pagi itu langsung diambil alih asistennya Bejo Sugiantoro.
Beruntungnya hari ini pemain Persebaya hanya fokus pengembalian kondisi fisik, pasca pertandingan Sabtu kemarin.
Bejo Sugiantoro mengatakan, hari ini diberi tugas oleh Djanur pimpin latihan. Sebab mantan pelatih Persib harus izin tak hadir, karena ada urusan keluarga.
"Coach Djanur ada urusan keluarga yang tidak bisa ditinggal. Saya sebagai asisten diberi program tetap pimpin latihan, karena hari ini hanya aktif recovery," kata Bejo, Senin 24 September 2018.
Di latihan kali ini, Bejo melihat kondisi pemain tak terlalu mengkhawatirkan. Terlebih para pemain yang di pekan ke-23 kemarin main 90 menit.
"Kondisi pemain cukup bagus dan siap untuk pertandingan selanjutnya. Tapi kita hari ini fokus condition training," ujarnya.
Saat latihan dipimpin oleh Bejo, memang tak terlihat adanya menu taktik, teknik dan strategi. Karena memang ayah dari Rahmat Irianto ini hanya diberi tugas pulihkan kondisi pemain.
"Kalau masalah teknik, taktik dan strateginya coach Djanur, kalau saya sekarang hanya diberi tugas menghandle latihan untuk recovery training," ucapnya. (hrs/wit)