Ditunjuk Jadi Pjs Walikota Surabaya, Novi Komitmen Lanjutkan Program Eri Cahyadi
Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur, Adhy Karyono, resmi melantik Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Jawa Timur, Restu Novi, sebagai Pejabat Sementara (Pjs) Walikota Surabaya di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Selasa 24 September 2024
Dalam kesempatan tersebut, Adhy meminta, Pjs untuk bisa bekerja maksimal di daerah karena saat ini tengah pembahasan RAPBD perubahan 2024 maupun RAPBD 2025.
Tak hanya itu, para Pjs juga diminta bersama dengan jajaran forkopimda setempat untuk mengamankan jalannya setiap tahapan Pemilu.
"Arahan Mendagri, ingat kita baru saja menyelesaikan RAPDB Perubahan dan mungkin ada yang masih berproses itu PR yang harus dikerjakan Oktober Desember harus selesai. Lalu proses penyusunan RAPBD 2025 itu perlu proses harus tahu, harus kerja sama dengan DPRD agar bupati/walikota punya anggaran, punya DIPA, punya program," ujar Adhy.
Sementara itu, Pjs Walikota Surabaya Restu Novi mengatakan, dirinya tidak akan menyimpang dari kewajiban Pjs dan akan melanjutkan program-program yang telah disusun oleh Eri Cahyadi sebagai walikota sebelumnya.
"Hari ini pukul 15.00 (WIB), kami ketemu dengan para pejabat di pemkot dan besok menyusun rencana ke depan. Karena waktu tidak banyak, sementara saya yakin Kota Surabaya harus didukung banyak program yang terus bergeliat tiap hari. Harus mewujudkan surabaya aman, damai, dan sejahtera masyarakatnya," ungkap Novi.
Ia juga akan berkoordinasi dengan jajaran forkopimda sama-sama mempersiapkan rencana pengamanan Pilkada Serentak. "Mudah-mudahan masyarakat Surabaya bisa menjaga pemilu dengan aman dan hasilnya harus kita jaga agar tetap baik," pungkasnya.
Advertisement