Ditinggal Kerja, Tiga Rumah Warga Bondowoso Hangus Terbakar
Tiga rumah warga di Dusun Karang Tengah, Desa Jambeanom, Kecamatan Jambesari Darusollah, Bondowoso, terbakar. Dua rumah hangus hingga rata dengan tanah, dan satu rumah mengalami kerusakan sekitar 30 persen akibat dilalap si jago merah.
Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tiga rumah warga tersebut. Karena, saat terbakar pada Rabu 25 Mei 2022 siang, sekitar pukul 11.00 WIB, rumah kosong ditinggal kerja pemiliknya.
"Akibat kebakaran tiga rumah warga ditaksir mengalami kerugian lebih Rp30 juta," kata Kapolres Bondowoso, AKBP Wimboko, Rabu 25 Mei 2022.
Dari keterangan saksi di TKP, menurut Kapolres Wimboko, kebakaran tiga rumah tesebut milik Toarjan, 50 tahun; Niwati, 37 tahun, dan Buhasan, 40 tahun. Mereka merupakan warga Desa Jambeanom, Kecamatan Jambesari Darusollah.
Kebakaran diduga akibat korsleting listrik. Seorang warga desa yang pertama kali mengetahui peristiwa ini kebetulan melewati jalan depan tiga rumah itu.
"Api sendiri berhasil dipadamkan, setelah satu unit mobil pemadam kebakaran Satpol PP Bondowoso bersama TNI, Polri, dan warga bagi membahu sekitar 30 menit. TKP langsung kita amankan untuk proses penyelidikan," ujar mantan Kasat Intelkam Polrestabes Surabaya ini.
Advertisement