Ditinggal Hoya ini Respon INFINITE
Para personel grup INFINITE merelakan kepergian hoya dari grup menyakiti mereka. Namun, mereka menghargai keputusan Hoya itu dan mereka tidak melarangnya.
"Hidup adalah serangkaian pilihan. Kami menghormati pilihan Hoya," kata Dongwoo.
Dia mengaku menangis saat kali pertama mendengar kabar kepergian Hoya dari grup.
"Aku berada di rumah Sungkyu, saat aku dengar tentang kepergian Hoya. Aku ingat menangis saat berbicara di telepon," kenang Dongwoo.
Sang rapper menambahkan, "Meskipun sekarang kami beranggotakan enam orang, kupikir kami melewati masa sulit, dan kami menggambarkan pengalaman kami di album baru ini," sambung dia.
Salah satu personel INFINITE lainnya, L, mengakui kembalinya grup ke industri musik sempat tertunda. Hal ini terjadi karena tim ingin menekankan perkembangan dan kedewasaan dari proyek comeback setelah kepergian Hoya.
"Kami ingin mempertahankan keakraban sementara ingin juga menunjukkan sisi yang lebih dewasa dari grup ini, termasuk dalam lagu solo yang diproduksi sendiri di album ini," kata L.
"Begitulah akhirnya kami memiliki berbagai genre dalam karya kami," sambung pria bernama Kim Myung-soo itu seperti dilansir Kantor Berita Yonhap. (hrs/nta)