Ditanya Soal Pilpres, Sandiaga Uno Kutip Surat Ali Imran Ayat 26
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno menghadiri silaturahmi dan halakah ulama pengasuh pondok pesantren, Minggu, 15 Januari 2023. Acara yang digelar di Pendapa Wahyawibawagraha Kabupaten Jember itu dalam rangka hari lahir emas 50 tahun Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Pada kesempatan tersebut Sandi memaparkan potensi ekonomi kreatif yang dimiliki Kabupaten Jember. Selain Jember Fashion Carnaval, Jember juga disebut memiliki potensi pengembangan wisata religi. Termasuk juga Sandi memaparkan potensi ekonomi kreatif di lingkungan Pondok Pesantren.
Sandi mencatat hingga saat ini lebih dari 45 juta penduduk Indonesia yang menggantungkan hidupnya dalam bidang pariwisata dan ekonomi kreatif. Hingga saat ini, Ekonomi Kreatif masih menjadi tulang punggung perekonomian Indonesia.
Tak hanya untuk masyarakat umum, ekonomi kreatif juga bisa dikembangkan di lingkungan pondok pesantren. Saat ini sudah saatnya santri menjadi produsen, bukan pasar.
Karena itu, para santri harus diberikan ilmu pengetahuan, khususnya pengetahuan tentang digitalisasi. Upaya memberikan pengetahuan tentang digitalisasi kepada santri sudah dilakukan melalui program ‘Santri Digital Preneur’.
“Santri Digital Preneur ini berangkat dari inspirasi tokoh-tokoh sebelumnya, seperti Hadratus Syaikh KH Hasyim Asyari dan KH Raden As’ad Syamsul Arifin. Tokoh-tokoh tersebut sudah berjuang membangun negeri dan kita harus berikan pengetahuan terkini kepada santri,” kata Sandi.
Hingga tahun 2022, program Santri Digital Preneur sudah menyentuh 50 pesantren di Indonesia. Program tersebut juga akan dikembangkan di Kabupaten Jember. Sandi menargetkan pada tahun 2024 sudah tercipta 4,4 juta lapangan kerja.
Mengingat dampak positif dari program Santri Digital Preneur, Sandi berharap dapat didukung penuh oleh DPC PPP Jember bersama ulama pengasuh pondok pesantren.
Pada kesempatan itu, Sandi mengutip Ayat Alquran Surah Ali Imran ayat 26. Yang berbunyi :
قُلِ ٱللَّهُمَّ مَٰلِكَ ٱلْمُلْكِ تُؤْتِى ٱلْمُلْكَ مَن تَشَآءُ وَتَنزِعُ ٱلْمُلْكَ مِمَّن تَشَآءُ وَتُعِزُّ مَن تَشَآءُ وَتُذِلُّ مَن تَشَآءُ ۖ بِيَدِكَ ٱلْخَيْرُ ۖ إِنَّكَ عَلَىٰ كُلِّ شَىْءٍ قَدِيرٌ
Artinya. Katakanlah: "Wahai Tuhan Yang mempunyai kerajaan, Engkau berikan kerajaan kepada orang yang Engkau kehendaki dan Engkau cabut kerajaan dari orang yang Engkau kehendaki. Engkau muliakan orang yang Engkau kehendaki dan Engkau hinakan orang yang Engkau kehendaki. di tangan Engkaulah segala kebajikan. Sesungguhnya Engkau Maha Kuasa atas segala sesuatu.
Fungsi ayat tersebut sebagaimana dimuat dalam Google, sebagai ayat doa pelunas hutang.
“Makna ini, kalau kita Google adalah surat dianjurkan dibaca untuk terbebas hutang. Sekarang harga bagaimana, tinggi-tinggi ya. Dukung program bupati kemandirian pangan. Kalau membangun UMKM di bidang pangan omset akan meningkat, bisa bayar hutang,” jelas Sandi.
Berdasarkan pantauan di lokasi, selama memaparkan tentang ekonomi kreatif, Sandi beberapa kali diteriaki sebagai calon presiden. Beberapa kader DPC PPP Jember terdengar berteriak di sela-sela Sandi fokus memaparkan materi ekonomi kreatif.
Sandi tak terlihat merespons teriakan calon presiden dari kader PPP itu. Sandi hanya tersenyum dan melanjutkan paparannya.
Tanggapan Sandi soal Pilpres 2024
Menjelang pesta demokrasi pemilihan presiden dan wakil presiden tahun 2024, Sandiaga Uno hanya fokus untuk menyerap aspirasi dan memberikan solusi dan motivasi kepada pelaku ekonomi kreatif.
Sementara apakah dirinya akan mencalonkan diri sebagai presiden atau wakil presiden tahun 2024 mendatang, Sandi memasrahkan kepada Allah. Terlebih urusan menentukan jadi capres dan cawapres merupakan kewenangan pimpinan partai politik.
“Sebagaimana disampaikan Ibu Mega, capres itu merupakan urusan pimpinan partai. Agar tidak menimbulkan kesalahpahaman persepsi, karena memang menjadi urusan pimpinan partai,” tambah Sandi.
Meski demikian, Sandi mengatakan pihaknya untuk saat ini terus melakukan komunikasi dan bersilaturahmi. Salah satunya silaturahmi ke Jember dalam rangka Harlah 50 tahun PPP di Jember.
Pada kesempatan ini, Sandi kembali mengutip Surah Ali Imran Ayat 26. Soal kekuasaan, Sandi memasrahkan kepada Allah SWT.
“Kekuasaan yang menentukan itu yang di atas (Allah). Terkait pilpres itu nanti pimpinan partai yang menentukan. Saya hanya mengeksekusi program kementerian,” pungkas Sandi.
Sementara Bupati Jember Hendy Siswanto menyampaikan potensi ekonomi kreatif di Kabupaten Jember. Jember memiliki 248 desa yang tiap-tiap desa memiliki produk unggulan.
Sementara itu, jumlah UMKM Jember hingga saat ini tercatat mencapai 612 ribu. Jumlah tersebut menjadi aset bagi Kabupaten Jember untuk terus dikembangkan bersama sektor pariwisata.
Hendy juga menyebut potensi ekonomi kreatif di lingkungan pondok pesantren. Terdapat seribu lebih pondok pesantren di Kabupaten Jember. Dari jumlah tersebut ada 650 pondok pesantren yang memiliki santri di atas 500 orang.