Dispora Lamongan Ingin Gairah Olahraga Bola Voli Meningkat
Setelah sukses menjadi tuan rumah Porprov Jatim 2019, Lamongan kembali dipercaya menjadi tuan rumah ajang bergengsi tingkat pelajar se-Jatim Volley Ball Tournament2019
Pemkab Lamongan melalui Dispora Kabupaten Lamongan sangat mengapresiasi dan mendukung penuh kejuaraan olahraga tersebut.
“Ini akan sangat baik bagi Lamongan, sebagai wadah menumbuhkan semangat olahraga. Sebab dengan adanya turnamen ini, gairah olahraga khususnya bola voli di Lamongan semakin baik,” kata Muhadjir, Kadispora Lamongan, Senin 16 Desember 2019.
Ia menambahkan bahwa turnamen tersebut sebagai program awal untuk persiapan menyongsong kejuaraan-kejuaraan lain, yang terdekat Dispora Kabupaten Lamongan akan menggelar Pekan Olahraga Lamongan 2020.
"Kegiatan ini juga sebagai ajang pemanasan sebelum Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Lamongan digelar tahun depan," katanya.
Turnamen bola voli diikuti oleh 32 tim putra dan 16 tim Putri SMA-SMK sederajat. Sedangkan di tingkat SMP sederajat tercatat 16 tim putra dan 8 tim putri. Seluruh tim yang bertarung akan memperebutkan Piala Bupati Lamongan dengan hadiah total Rp 32 juta.
“Tentu jangan dilihat hadiahnya, yang terpenting gairah olahraga terus terpupuk. Apalagi program tahun depan akan diadakan Pekan Olahraga Lamongan. Ini menjadi langkah awal untuk persiapan dalam memajukan olahraga Lamongan,” katanya.
Dengan menerjunkan tim pencari bakat seperti legenda Bolavoli seperti Lardi dan Iwan Dedy setiawan, diharapkan akan ada bibit-bibit atlet baru yang nantinya muncul.
"Targetnya, akan muncul atlet-atlet yang potensial untuk bisa diorbitkan ke jenjang level profesional. Kami berharap, kejuaraan seperti ini bisa dilanjutkan pada tahun depan," katanya.
Secara terpisah, Kabid Olahraga Dispora Lamongan, Margono Jaya Putra menjelaskan, terselenggaranya Indomaret-Mizone Volleyball Tournament 2019 sangat membantu perkembangan bola voli di Lamongan.
Ke depan, Pengurus Cabang PBVSI Lamongan tidak akan kesulitan mendapatkan data bibit-bibit pebola voli yang punya potensi untuk menjadi pemain handal.
"Ini akan sangat menguntungkan bagi Lamongan dalam hal pembinaan. Dan PBVSI Lamongan akan dimudahkan dalam mendapatkan bank data pemain yang potensial untuk kepentingan Lamongan dalam mengikuti kegiatan di tingkat provinsi ke depan," katanya.