Dilantik Jadi Mensos, Gus Ipul: Saya Mundur dari Walikota Pasuruan Per Hari Ini
Saifullah Yusuf atau Gus Ipul resmi menjabat sebagai Menteri Sosial setelah dilantik Presiden Joko Widodo, Rabu 11 September 2024 hari ini. Ia pun menyatakan mundur dari jabatan Walikota Pasuruan di hari yang sama.
"Per hari ini juga saya mundur sebagai Walikota Pasuruan, otomatis itu," kata Gus Ipul usai dilantik sebagai Mensos di Istana Negara, Jakarta, Rabu 11 September 2024.
Selanjutnya, sebagai mensos definitif, Ia akan segera berkoordinasi dengan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy selaku Pelaksana Tugas Mensos sebelumnya, termasuk untuk mengikuti proses serah terima jabatan.
Gus Ipul menyatakan, penunjukkannya sebagai Mensos sebagai bentuk kepercayaan dari Presiden kepada dirinya. Ia pun menegaskan akan membantu Presiden di sisa masa pemerintahan selama satu bulan terakhir. Termasuk ikut mempersiapkan transisi pemerintahan berikutnya yang berkaitan dengan tugas-tugas menteri sosial.
Diketahui, Gus Ipul masih menjabat sebagai Walikota Pasuruan sejak terpilih pada 2021, hingga saat ini. Ia juga belum maju kembali dalam Pilwali Pasuruan di tahun 2024 ini. Setelah dilantik menjadi menteri sosial, jabatannya akan diisi oleh Wakil Walikota Pasuruan saat ini, Adi Wibowo.