Digugat Cerai Aa Gym, Teh Ninih Bagikan Resep Hadapi Ujian
Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym, resmi menggugat cerai istrinya, Ninih Muthmainnah alias Teh Ninih. Gugatan ini dilayangkan ke Pengadilan Agama Bandung, Jawa Barat. Lewat media sosialnya, Teh Ninih membuat unggahan untuk bersabar dari ujian dalam bentuk kehilangan, dalam hidup.
Unggahan dalam bentuk video sepanjang 2 menit itu berisi tentang terjemahan Surat Al Baqarah Ayat 155. "Ada sebuah ayat Al Quran di Surat Al Baqarah Ayat 155," kata Teh Ninih sambil membacakan ayat tersebut.
Ia lantas menjelaskan tentang terjemahan ayat yang menggambarkan ujian Allah dalam bentuk kehilangan. "Allah berika ujian pada semua, ada rasa takut, berkurang buah-buahan, harta, bahkan jiwa," katanya dalam unggahan yang sudah dilihat sebanyak 34 ribu kalu sejak dua hari lalu itu.
Teh Ninih melanjutkan, jika kehilangan juga bisa berupa anak, hingga pasangan. "Firman Allah dalam Al Baqarah, berikan kabar gembira pada orang yang sabar. Siapa orang yang sabar? ternyata membaca Innalillahi wa Innailaihi Rojiun lebih mudah dibanding praktiknya," katanya.
Menurutnya, jika membaca Innalillahi dengan hati, akan membuat orang semakin yakin pada Allah, dan semakin cepat sabarnya. "Semakin lambat kembalikan pada Allah maka makin kecewa. Ini berkaitan dengan saudara kita akhwat yang kehilangan anak," katanya.
Status yang dibuat Teh Ninih untuk merespon pertanyaan jemaah lain, banyak mendapat perhatian warganet. Mereka mendorong agar Teh Nini sabar dalam menjalani ujian rumah tangganya dengan Aa Gym.
Seperti diberitakan Ngopibareng.id, gugatan cerai yang diajukan oleh Aa Gym kepada Teh Ninih telah masuk dalam proses sidang.
Dikutip dari Sistem Informasi Penelusuran Perkara (SIPP) PA Bandung, gugatan cerai talak KH Abdullah Gymnastiar bin Engkus Kuswara (alm) dengan Hj Ninih Muthmainnah binti H Muhammad Muchsin bernomor perkara 1370/Pdt.G/2021/PA.Badg.