Digerojok Bansos, Pemerintah Siapkan Anggaran Rp8 Triliun
Menteri Keuangan Sri Mulyani, menyampaikan kabar gembira. Dalam keterangan tertulis Senin 24 Juli 2023, disebutkan pemerintah akan menyiapkan anggaran tambahan bantuan sosial (Bansos) senilai Rp8 triliun.
Bansos pangan tersebut akan diberikan kepada masyarakat dalam periode Oktober-Desember 2023. "Nanti Oktober hingga Desember kita akan menambahkan Rp8 triliun yang akan diberikan kepada 21,35 juta keluarga penerima manfaat," ujar Sri Mulyani.
Setiap keluarga akan mendapatkan bantuan beras sebanyak 10 kg per bulan. "Jadi mereka akan mendapatkan bantuan selama 3 bulan dengan total bantuan 30 kg beras," lanjutnya.
Menurut Sri Mulyani, tambahan Bansos perlu diperkuat di tengah masih besarnya guncangan global. Pemerintah juga tidak ingin pemulihan ekonomi mengabaikan kelompok rentan. "Kami melindungi dan memperkuat kelompok yang paling rentan yaitu kelompok yang paling miskin," ujarnya.
Sebelum Bansos ini dicairkan, Menkeu berpesan agar data penerima manfaat Bansos, dibenahi, diperbaiki supaya niat baik pemerintah mencapai sasaran. Ia tidak ingin Bansos jatuh kepada orang yang tidak berhak. "Saya mendengar laporan, banyak orang yang rumahnya gedung, punya mobil, dapat Bansos, sedang yang berhak malah gigit jari, kata Menkeu.
Perbaiki Infrastruktur
Di bagian lain disebutkan, untuk mendukung peningkatan ekonomi masyarakat pembangunan infrastruktur jalan dan perbaikan jalan terus dilakukan. Pasalnya infrastruktur mempengaruhi produktivitas masyarakat.
Sri Mulyani merinci dari Rp14,64 triliun telah disiapkan DIPA dan akan segera dicairkan bahkan sudah dimulai kontraknya sebesar Rp7,45 triliun dan sisanya Rp7,2 triliun masih dalam proses penyelesaian.
"Ini berarti sepanjang 2.740,8 kilometer jalan akan diperbaiki, dan sepanjang 1.350 meter jembatan juga akan diperkuat dan diperbaiki," katanya.
Advertisement