Diet GM, Cara Cepat Turunkan Berat Badan Hanya 7 Hari
Diet General Motors atau yang biasa dikenal diet GM, belakangan ini menjadi populer untuk menurunkan berat badan. Program diet ini hanya membatasi dan mengatur makanan selama tujuh hari dengan hasil yang signifikan.
Ingin tahu seperti apa diet GM dan bagaimana menjalankannya?
Ahli gizi Eko Dwi Martini mengungkapkan, diet GM adalah jenis diet yang mengkonsumsi sedikit kalori. Namun kaya asupan gizi dan kandungan air.
"Diet ini direncanakan selama tujuh hari, yang banyak dikonsumsi adalah buah dan sayur. Misalnya hari pertama makan buah, kedua sayur, ketiga kombinasi dan seterusnya," tutur Eko Dwi Martini, Senin, 28 Januari 2019.
Eko Dwi Martini pun memberikan contoh, bagaimana perencanakan menu diet GM selama tujuh hari:
Hari pertama, Anda dianjurkan untuk mengkonsumsi buah-buahan yang banyak mengandung air sebanyak mungkin. Seperti apel, semangka dan pir. Sebab buah yang mengandung banyak air akan menghindarkan anda dari dehidrasi dan dapat mengeluarkan racun pada diri anda.
"Yang perlu dicatat hindari buah pisang dan duren karena memiliki kalori yang tinggi," kata Eko Dwi Martini.
Hari kedua, untuk hari kedua menunya adalah sayur-sayuran. Dalam mengkonsumsinya bisa dengan cara mentah ataupun dimasak terlebih dahulu, saat memasak tidak dianjurkan menggunakan minyak jadi sayur hanya boleh direbus atau dipanggang.
Hari ketiga, bisa mengkombinasikan antara sayur dan buah. Diperbolehkan memakan buah dan sayur sesuai selera kecuali pisang dan kentang.
Hari empat, pada hari keempat ini ada boleh mengkonsumsi pisang, susu yang rendah lemak, tentunya tetap dengan kombinasi buah dan sayur.
Hari kelima, Anda disarankan untuk mengkonsumsi daging tanpa lemak sebanyak 500 gram ditemani dengan buah seperti tomat, juga sup sayuran sebagi menu diet GM kelima.
Hari keenam, sama seperti hari sebelumnya menunya adalah daging, buah dan sayur, serta pastikan anda tidak mengkonsumsi kentang.
Hari ketujuh, dihari ketujuh diet GM anda diperbolehkan mengkonsumsi nasi tapi harus nasi merah, tak lupa dengan sayur (mentah atau direbus) dan tambahan jus buah untuk menyegarkan tubuh anda.
Menurutnya, diet GM memang menurunkan berat badan secara signifikan, namun tetap saja diet ini memiliki kekurangan yang harus diperhatikan.
"Diet ini memang bisa turun cepat 2-3 kg per tujuh hari saya sendiri pernah mencobanya, tapi karena tidak ada protein yang masuk dalam tubuh, akibatnya tubuh akan kekurangan nutrisi, kekurangan nutrisi bisa menyebabkan lemas, lesu dan pusing kepala," tuturnya.
Untuk itu, Ahli gizi lulusan Universitas Indonesia ini mengingatkan untuk berkonsultasi dengan dokter dan melakukan pemeriksaan untuk memastikan tubuh anda sehat.
Hal penting untuk diketahui, meskipun diet GM menurunkan bobot tubuh secara signifikan selama tujuh hari, namun setelahnya tetap memungkinkan untuk mengalami kenaikan kembali.
Maka dari itu, Eko Dwi Martini menuturkan setelah melakukan diet GM tetap imbangi dengan makanan gizi seimbang setiap hari juga berolahraga.
"Ini seperti yo-yo habis turun naik lagi, kalau memang melakukan diet ini, setelahnya juga harus olahraga dan makan makanan bergizi, atau bisa mencoba diet dengan gizi seimbang dan olahraga untuk mengganti diet GM," tuturnya, mengakhiri. (pit)
Advertisement