Diduga Kecelakaan, Pemuda Ditemukan Tewas di Jalan Ambengan
Seorang pemuda ditemukan tewas tergeletak di Jalan Ambengan, Senin, 7 November 2022, pagi. Diduga mengalami kecelakaan tunggal.
Plt Kepala BPBD Surabaya, Hidayat Syah mengatakan, korban yang ditemukan meninggal dunia di tepi Jalan Ambengan, tersebut berinisial K, warga Jalan Walikota Mustajab.
Petugas, kata Hidayat, mendapatkan laporan dari pengendara yang menemukan korban tergeletak, pukul 05.00 WIB. Ketika itu, saksi tengah melintas di jalan dekat perlintasan kereta api tersebut.
“Kronologi kejadian tidak ada yang mengetahui pasti. Korban ditemukan oleh warga sudah dalam kondisi tergeletak di tepi jalan,” kata Hidayat, ketika dikonfirmasi.
Hidayat menduga korban meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan tunggal saat mengendarai sepeda motor. Sebab, kendaraannya juga ditemukan dalam kondisi remuk bagian depan.
“Diduga korban melaju dari arah timur menuju barat Jalan Ambengan, kemudian menabrak pohon yang berada di bahu jalan,” jelasnya.
Saat ini, jenazah korban telah dievakuasi dan dibawa petugas ke kamar mayat RSUD Dr. Soetomo. Di sisi lain, pihak keluarga juga telah dihubungi untuk mengecek dan mengambil jenazah.
“Barang bukti kendaraan korban suda di kondisikan Unit Laka Lantas Polsek Tambaksari. Untuk Keluarga sudah di hubungi oleh pihak kepolisian,” ucapnya.