Mudik Nekat Banyuwangi, Pergerakan Bali Ke Jawa Naik 600 Persen
Dalam sepekan terakhir pergerakan masyarakat dari Bali menuju Jawa melalui pelabuhan Ketapang, Banyuwangi mengalami peningkatan drastis dibanding tahun 2020 lalu. Di hari terakhir menjelang masa larangan mudik, diperkirakan malam ini jumlah warga yang menyeberang dari Bali ke Jawa akan semakin meningkat.
“Sebelum masa larangan mudik, ada kenaikan dari Gilimanuk tadi malam. Kemungkinan hari ini terakhir karena nanti pukul 00.00 WIB sudah masuk masa larangan mudi, masuk tanggal 6 Mei,” jelas General Manager PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Ketapang, Suharto, Rabu, 5 Mei 2021.
Dia menyatakan berdasarkan data produksi jumlah penumpang yang menyeberang dari Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana, Bali menuju Banyuwangi terjadi kenaikan signifikan dibanding periode yang sama di tahun 2020. Kenaikan terjadi pada seluruh jenis dan golongan penumpang.
Berdasarkan data ASDP mulai 28 April 2021 hingga 4 Mei 2021 sudah mulai terjadi kenaikan dengan rincian penumpang pejalan kaki naik 300 persen, roda dua naik 600 persen, kendaraan kecil naik 900 persen, pick up 28 persen dan truk mengalami kenaikan sebesar 5 persen.c“Untuk bus lumayan besar sekitar 900 persen. Ini dari Gilimanuk ke Ketapang dibanding dengan tahun 2020,” jelasnya.
Dia menambahkan, selama masa larangan mudik, tiket online hanya diperuntukkan bagi 8 kategori pengecualian yang tertuang dalam Surat Edaran Satgas Penanganan Covid-19 nomor 13 tahun 2021. Yang masuk kategori pengecualian itu di antaranya kendaraan logistik, pelaku perjalanan dengan keperluan mendesak untuk kepentingan non mudik yaitu bekerja/perjalanan dinas.
Kemudian, kunjungan keluarga sakit, kunjungan duka anggota keluarga meninggal, ibu hamil yang didampingi satu orang anggota keluarga dan kepentingan persalinan yang didampingi dua orang. “Logistik tetap jalan tidak dilarang. Sama orang-orang tertentu yang memiliki kepentingan khusus,” tegasnya.
Pantauan Ngopibareng.id, sepanjang Rabu, 5 Mei 2021 ini, pelabuhan Ketapang masih terlihat normal. Diperkirakan peningkatan penumpang baru akan terjadi mulai sore hingga menjelang tengah malam nanti.